Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mazda Bakal Hadirkan CX-5 Tujuh Penumpang

Kompas.com - 27/01/2017, 09:02 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Tokyo, KompasOtomotif – Setelah mengumbar harga, varian, dan spesifikasi mesinnya pada akhir tahun 2016, ternyata ada kabar terbaru yang menarik lagi dari Mazda CX-5. Dari sumber terpercaya, Mazda CX-5 juga bakal hadir dengan konfigurasi tempat duduk yang muat 7 penumpang.

Mengutip Carscoops, Kamis (26/1/2017), model ini akan meluncur pertama kali di Jepang, baru diikuti negara-negara lainnya. Pihak Mazda masih belum mau membocorkan informasi lebih detail, apakah ini hanya kursi tambahan atau benar-benar disematkan khusus.

Produsen asal Jepang ini, sekarang sudah memiliki model CX-9 yang mampu mengangkut 7 penumpang. Namun nampaknya mereka mulai berimporvisasi, dengan mengaplikasikan itu ke model lainnya.

Baca juga : Mazda CX-5 Generasi Kedua Meluncur, Ini Harganya

Model CX-5 7-penumpang ini dikabarkan hadir sebelum akhir tahun 2017, dan akan berbagi mesin dengan versi 5 penumpang (reguler), Skyactiv-G 2.0 bensin, Skyactiv-G 2.5 bensin, dan Skyactiv-D 2.2 diesel.

Mazda CX-5 reguler tersebut sudah resmi masuk jalur produksi di pabrik perakitan Ujina, Jepang. Mazda sudah membuka pemesanan di Desember 2016, dan akan dikirimkan ke konsumen mulai Februari 2017, dengan target penjualan domestik 2.500 per bulan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau