Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota dan Honda "Tahan Diri" Sampai Pelantikan Trump

Kompas.com - 07/01/2017, 10:31 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Tokyo, KompasOtomtoif – Nasib produsen mobil Jepang di Amerika posisinya mulai menghawatirkan, pascaterpilihnya Presiden Donald Trump. Lebih lagi ketika Trump melontarkan ancaman untuk Toyota terkait produksi mobilnya di Meksiko.

Namun, Presiden Toyota Motor dan Honda Motor melontarkan pernyataan kalau mereka saat ini masih belum mengutak-atik produksinya di Meksiko. Mereka lebih memilih menunggu sebelum mengambil keputusan, sampai pelantikan Donald Trump sebagai Presiden AS, bulan ini.

Produsen mobil yang ada di Amerika dan berniat untuk memproduksi mobil Meksiko, mendapat tekanan lebih dari Trump, seperti General Motor. Ford sendiri sudah menyerah dan membatalkan rencananya ekspansi di Meksiko.

Baca juga : Giliran Toyota Diancam Donald Trump

"Kami akan mempertimbangkan pilihan kami, karena kami masih melihat kebijakan apa yang akan keluarkan oleh Presiden AS," ujar Akio Toyoda, Presiden Toyota, pada pertemuan industri di Tokyo, ketika ditanya apakah perusahaannya sedang mempertimbangkan perubahan untuk pabrik produksi mobil yang sedang dibangun di Meksiko, mengutip Autonews, Jumat (6/1/2017).

"Kami memproduksi mobil di Meksiko untuk pasar Amerika Utara dan termasuk Eropa. Kami sampai saat ini tidak memiliki rencana untuk mengubah rencana itu," ujar Takahiro Hachigo, CEO Honda.

Tiga produsen mobil Jepang, Toyota, Honda dan Nissan Motor, memiliki fasilitas produksi yang baik di Amerika dan Meksiko. Sementara Toyota dan Honda juga memiliki pabrik di Kanada. Banyak kendaraan yang diproduksi di Meksiko dan Kanada yang diekspor ke AS, pasar terbesar untuk mobil merek Jepang.

Baca juga : Dua Kekhawatiran Besar Toyota terhadap Donald Trump

Toyota memproduksi sekitar 100.000 truk pikap setiap tahun di Baja California, dan berencana untuk meningkatkan produksi menjadi sekitar 160.000 unit pada tahun 2018. Toyota juga akan membangun pabrik di kota Guanajuato, Meksiko yang memiliki kapasitas tahunan 200.000 unit di tahun 2019.

Honda memiliki dua pabrik mobil di Meksiko, di Celaya dan Guadalajara, di mana memproduksi sekitar 260.000 mobil dan 100.000 sepeda motor per tahun. Pada tahun fiskal, Nissan memproduksi sekitar 800.000 kendaraan di tiga pabriknya di Meksiko, hampir setengah dari volume tersebut, dijual di Amerika.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com