Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Laporan langsung dari Bangkok

Ternyata Mitsubishi Triton Punya Pilihan Mesin Kecil

Kompas.com - 26/03/2016, 11:35 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Bangkok, KompasOtomotif – Mitsubishi Thailand meluncurkan Triton edisi terbatas pada gelaran Bangkok International Motor Show (BIMS) 2016. Perbedaannya selain eksterior dan interior, paling menarik adalah kapasitas mesin lebih kecil, namun tenaga tetap besar.

Pikap kabin ganda berpenggerak roda 4x4 edisi terbatas itu dibekali mesin 2.4-liter MIVEC Clean Diesel. Di atas kertas, tenaganya diklaim 181 tk dan tetap memberikan efisiensi bahan bakar minyak (BBM) 20 persen lebih irit dari model biasa.

Mesin tersebut lebih kecil dibanding Triton yang sudah dijual, termasuk di Indonesia, yaitu 4D56 2.5L commonrail turbocharger, khusus buat tipe HDX kabin tunggal tidak memakai intercooler.

Seting tenaga buat tipe HDX 108 tk dan torsi 20.4 kg.m, GLS 134 tk dan torsi 33.1 kg.m, sedangkan Exceed 175 tk dan torsi 40.8 kg.m.

istimewa Interior Mitsubishi Triton Edisi Terbatas

Tak hanya itu, Mitsubishi mengklaim penggunaan Roof Monitor di Triton merupakan yang pertama disegmen pikap. Desain pelek berbeda dengan model biasa dan mendapatkan beberapa sentuhan krom di bagian wajah.

Pilihan warna juga beragam, yaitu putih, hitam dan Impulse Blue. Pikap kabin ganda edisi terbatas Mitsubishi ini dipamerkan di BIMS hingga 3 April 2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com