Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mitsubishi Triton Terbaru Terus Buru Perhatian

Kompas.com - 27/09/2015, 15:58 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Palembang, KompasOtomotif – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) meneruskan proses pengenalan terhadap produk barunya, Mitsubishi All-New Triton ke lebih banyak kota. Setelah Jakarta, Balikpapan, Pekanbaru, Pontianak, Lampung, dan Semarang, kali ini giliran Palembang yang menjadi kawasan baru jajahan pikap pekerja itu.

Prosesi peluncuran di Palembang diselenggarakan pada Selasa (22/9/2015) atas kerjasama KTB dengan diler resmi Mitsubishi di area Palembang, PT Lautan Berlian Utama Motor dan PT Berlian Maju Motor.

”Palembang dipilih menjadi kota dilaksanakannya peluncuran All-New Triton untuk semakin memperkuat posisi Triton di Sumatera Selatan, terutama sebagai kendaraan pendukung di sektor perkebunan, industri, dan komoditas,” ujar Imam Choeru Cahya, Head of MMC Sales Group KTB dalam siaran resmi (25/9/2015).

Pada Juli 2015, Triton menempati posisi market leader untuk kelas small pick up 4x4 di area Sumatera Selatan dengan pangsa pasar 53,2 persen.  Untuk pasar nasional, area Sumatera Selatan memberi kontribusi penjualan hampir 6 persen dengan rata-rata penjualan 27 unit per bulan (retail sales Januari-Agustus 1015).

Layanan Purnajual
Di area Sumatera Selatan, KTB memiliki enam diler resmi yang tersebar di kota Palembang, Lahat, Lubuk Linggau, dan Pangkal Pinang. Jaringan tersebut siap melayani kebutuhan after-sales service, baik untuk konsumen fleet, maupun konsumen private dalam bentuk layanan servis kendaraan maupun ketersediaan suku cadang.

KTB masih akan mengunjungi kota-kota lainnya di Indonesia untuk memperkenalkan Sport Utility Double Cabin lansiran Mitsubishi Motors ini kepada para konsumen hingga akhir September 2015 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com