Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uji Tabrak, Hyundai Grand i10 Dapat Nilai Nol

Kompas.com - 12/09/2015, 11:01 WIB
Aditya Maulana

Penulis


Santiago, KompasOtomotif
 — Hyundai harus "menelan pil pahit" karena model Grand i10 yang diikutsertakan dalam uji tabrak oleh Latin NCAP mendapatkan hasil yang buruk. Setelah diuji, hasilnya sama sekali tidak mendapatkan nilai atau rating bintang. Artinya, Hyundai Grand i10 itu mengantongi rapor merah.

Hyundai Grand i10 yang diuji Latin NCAP itu, seperti dilansir Indianautosblog, Sabtu (12/9/2015), adalah mobil produksi India dan akan dijual untuk pasar otomotif Cile, Amerika Selatan. Rinciannya, uji untuk perlindungan penumpang dewasa menunjukkan nilai nol, dan perlindungan untuk penumpang anak menunjukkan nilai dua bintang.

Akan tetapi, penilaian yang dilakukan oleh Latin NCAP bersifat keseluruhan. Dalam hal ini, kendaraan akan mendapatkan rating bintang tinggi jika secara kumulatif tidak mencakup nilai nol. Sementara itu, Grand i10 yang diproduksi di India ini tidak dilengkapi airbag serta fitur keselamatan dan keamanan lainnya.

Indianautosblog Hyundai Grand i10 sedang diuji tabrak oleh Latin NCAP. Hasilnya tidak memuaskan, karena tidak mengantongi rating bintang sama sekali.

Hasil pengujian Latin NCAP ini berbeda dengan hasil uji yang dilakukan oleh Euro NCAP. Untuk pasar Eropa, Grand i10 mendapatkan rating 4 bintang karena dari spesifikasi saja sudah berbeda. Grand i10 khusus Eropa sudah dilengkapi perangkat keamanan dan keselamatan standar yang mumpuni.

Belum diketahui apakah Hyundai berhasil menjual Grand i10 itu di Cile atau tidak karena Sekretaris Jenderal Latin NCAP meminta kepada masyarakat Amerika Latin untuk memastikan bahwa setiap kendaraan yang akan dijual memiliki tingkat standar keselamatan tinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com