Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Klasemen MotoGP, Bagnaia Mulai Tempel Martin

Kompas.com - 28/04/2024, 20:06 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JEREZ, KOMPAS.com - Pebalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia berhasil menjadi juara di MotoGP Spanyol 2024. Juara Dunia 2023 tersebut berhasil jadi yang tercepat di sirkuit andalan pebalap Spanyol.

Menang di MotoGP Jerez, Bagnaia mendapat tambahan 25 poin sehingga membuat posisi klasemen pebalap asal Italia tersebut naik dan kini berada di posisi kedua dengan total 75 poin.

Baca juga: Hasil MotoGP Spanyol; Bagnaia Juara, Marc Marquez Podium Kedua

Rekan Bagnaia di Ducati, Enea Bastianini berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan jumlah 70 poin. Posisinya tidak berubah dari sebelumnya, atau usai balapan sprint pada hari sabtu (27/4/2024).

Marc MarquezFoto: Marc Marquez Marc Marquez

Adapun rookie asal Spanyol, Pedro Acosta yang finis posisi ke-10 usai Jerez berada di posisi keempat dengan 69 poin. Posisinya di klasemen turun dari sebelumnya berada di posisi kedua.

Pebalap Gresini Racing Marc Marquez yang finis posisi kedua di Jerez mendapat 20 poin, sehingga kini meraih total 60 poin, kini berada di posisi 6 klasemen sementara MotoGP.

Klasemen pebalap usai MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez 2024:

1. Jorge Martin, Prima Pramac Racing 92 poin
2. F. Bagnaia, Ducati Lenovo Team 75 poin
3. E. Bastianini Ducati Lenovo Team 70 poin
4. P. Acosta Red Bull GASGAS Tech3 69 poin
5. M. Vinales Aprilia Racing 63 poin
6. M. Marquez Gresini Racing MotoGP 60 poin
7. B. Binder Red Bull KTM Factory Racing 59 poin
8. A. Espargaro Aprilia Racing 39 poin
9. M. Bezzecchi Pertamina Enduro VR46 Racing Team 36 poin
10. F. Di Giannantonio Pertamina Enduro VR46 Racing Team 34 poin
11. A. Marquez Gresini Racing MotoGP 27 poin
12. F. Quartararo Monster Energy Yamaha MotoGP Team 25 poin
13. M. Oliveira Trackhouse Racing 23 poin
14. J. Miller Red Bull KTM Factory Racing 22 poin
15. R. Fernandez Trackhouse Racing 12 poin
16. J. Mir Repsol Honda Team 12 poin
17. A. Fernandez Red Bull GASGAS Tech3 10 poin
18. D. Pedrosa Red Bull KTM Factory Racing 7 poin
19. A. Rins Monster Energy Yamaha MotoGP Team 6 poin
20. Franco Morbidelli Prima Pramac Racing 6 poin
21. J. Zarco CASTROL Honda LCR 5 poin
22. T. Nakagami IDEMITSU Honda LCR 4 poin
23. L. Marini Repsol Honda Team 0 poin

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau