Seperti dilaporkan Economic Times, generasi baru Ertiga ini akan menggunakan kode nama produksi 'YHA'. Mengikuti perkembangan generasi baru dari Swift dan Dzire, Ertiga terbaru yang masih berada di ranah MPV ini akan menggunakan platform yang sama dengan Swift.
Laporan terbaru lainnya, next-gen Ertiga ini akan menggunakan mesin diesel 1,5 liter hasil pengembangan baru. Lalu masih ada mesin bensin 1,4 liter sama seperti model yang ada saat ini.
Efisiensi bahan bakar masih menjadi fokus utama Suzuki, dengan fitur terbaru seperti SHVS (Smart Hybrid Vehicle by Suzuki) dan platform baru yang berbobot lebih ringan dibanding Ertiga saat ini.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.