Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wejangan Teknik Mengendarai Sepeda Motor Sport buat Komunitas

Kompas.com - 03/06/2014, 09:01 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Semakin banyak pengguna sepeda motor sport membuat komunitas, Yamaha Revs CBU (YRC) Indonesia, merasa perlu mengadakan edukasi para penggunanya. Filosofi yang ditanamkan adalah banyak yang bisa membeli, tetapi jarang yang mengerti bagaimana mengendarainya dengan benar.

Itulah kenapa, YRC yang bekerjasama dengan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), mengadakan pelatihan defensive riding menggunakan sepeda motor sport, CBU, dan sejenisnya. Pelatihan dilakukan di Lapangan Parkir Pacuan Kuda, Pulomas, Jakarta Timur, Sabtu (31/5/2014). Sepeda motor yang digunakan sebagai latihan meliputi Yamaha R25, R15, R6, bahkan T-Max.

Lebih dari 30 konsumen sport dan CBU Yamaha ikut dalam program ini, yang mendapat teori dan arahan praktik langsung dari instruktur YIMM. ”Kegiatan ini untuk mengukur kemampuan masing-masing member dan mengetahui cara mengendalikan sepeda motor ukuran besar, bukan seberapa kencang dia mengendarai motornya,” ujar Sjahroedin Fatulyakin, Ketua YRC Indonesia.

YIMM Banyak yang bisa membeli, tapi tidak banyak yang menguasai.

Teknis defensive riding yang diajarkan:
1. Lakukan pengecekan sepeda motor sebelum berkendara (peserta diajarkan bagaimana cara melakukan pengecekan standar sepeda motor sebelum berkendara).
2. Cara mengendalikan sepeda motor, misalnya teknik mendorong, mengangkat saat terjatuh, dan memundurkannya.
3. Postur berkendara. Banyak yang harus dipahami, seperti pandangan mata, posisi lengan, posisi kaki, dan lainnya.
4. Slalom dan full lock circle. Di sini peserta diajarkan cara mengontrol bukaan gas secara halus saat berbelok.
5. Weaving balance and side winder. Ini adalah teknik keseimbangan saat berkendara, bagaimana mengatasi guncangan atau pun mengendalikan sepeda motor ketika diterpa angin.
6. Trykhana. Meliuk di trek khusus dengan materi meliputi penggunaan gir, teknik berbelok, mengerem dan membuka gas. Peserta diberikan kesempatan mengendarai sepeda motor satu kali pemanasan dan dua kali putaran.

YIMM sendiri memberi sambutan positif atas inisiatif anggota YRC Indonesia ini dan merespons dengan dukungan kepelatihan. ”Konsumen Indonesia belum tahu sepenuhnya mengenai safety riding khususnya sepeda motor berukuran besar. Kami sudah meluncurkan R15 dan R25, dan selanjutnya kami segera memberikan edukasi keselematan berkendara untuk pemiliknya,” tukas Eko Prabowo, GM Marketing Communication & Community Development YIMM.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com