Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenhub Melantik Dirjen Perhubungan Darat yang Baru

Kompas.com - 07/06/2024, 07:22 WIB
Dio Dananjaya,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melantik Direktur Jenderal Perhubungan Darat yang baru serta sejumlah pejabat lain seperti Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, dan Pejabat Fungsional, di lingkungan Kementerian Perhubungan, di Jakarta, Kamis (6/6/2024).

Posisi Dirjen Perhubungan Darat yang sebelumnya diemban oleh Hendro Sugiatno saat ini diisi oleh Irjen. Pol. Risyapudin Nursin.

Budi Karya mengucapkan selamat kepada Risyapudin Nursin karena telah dipercaya menjadi Dirjen Perhubungan Darat.

Baca juga: Jawaban Toyota Soal Yaris Cross NIK 2023 Menumpuk di Diler

“Semoga dapat menyesuaikan diri, serta dapat segera berkomunikasi dan berkoordinasi dengan berbagai pihak, baik di internal Kemenhub maupun dengan kementerian dan lembaga lain,” ujar Budi Karya, dalam keterangan resmi, Kamis (6/6/2024).

Menhub menjelaskan, satuan kerja Kemenhub tersebar di berbagai daerah, dari Sabang sampai Merauke.

Maka tak heran, jika insan perhubungan juga berasal dari beragam latar belakang yang berbeda, sehingga diharapkan bisa membawa perspektif yang unik dan memunculkan ide-ide baru dalam organisasi.

Baca juga: Diskon Toyota Yaris Cross 2023 Tembus Rp 45 Juta

“Saya berharap perbedaan latar belakang ini menjadi sebuah kelebihan yang dapat mendorong kesetaraan peluang bagi semua insan perhubungan. Harapannya, hal ini bisa menciptakan lingkungan kerja yang inklusif, adil, dan harmonis,” ucap Budi Karya.

Kepada Hendro Sugiatno, Menhub pun mengucapkan terima kasih atas kontribusinya selama menjadi bagian dari Kemenhub.

Menurutnya, promosi dan mutasi jabatan merupakan hal yang lumrah dalam sebuah organisasi, termasuk bagi Kemenhub.

Baca juga: Keluhan Pembeli Vespa Baru, Dipakai Tiga Minggu Sudah Mogok

Langkah ini dilakukan dalam rangka mencapai organisasi yang lebih efektif dan efisien, serta menjadi bukti berkembangnya suatu organisasi.

“Terima kasih untuk Bapak Hendro yang sudah bekerja keras selama mengemban tugas menjadi Dirjen Perhubungan Darat. Semoga selalu sehat dan dapat terus berkontribusi untuk kemajuan bangsa,” kata Budi Karya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com