Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral, Sapi Lepas di Gerbang Tol Manyaran Semarang

Kompas.com - 14/05/2024, 11:12 WIB
Selma Aulia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Kejadian unik terjadi Gerbang Tol Manyaran, Semarang, Jawa Tengah, Senin (13/5/2024), di mana beberapa ekor sapi lepas dan masuk jalan tol.

Seperti unggahan video Instagram @infokejadian_semarang, Senin (13/5/2024), yang memperlihatkan beberapa ekor sapi berada di sisi kiri dan tengah jalan tol.

Dalam video juga terlihat, mobil yang melintas menurunkan kecepatan dan menghindari sapi yang lewat. Bahkan, ada sapi berjalan di tengah jalan tol pindah ke sisi kiri (bahu jalan) mengikuti rombongan sapi lainnya.

Baca juga: Video Mobil Halangi Laju Ambulans Jenazah, Begini Aturannya

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Info Kejadian Semarang Asli (@infokejadian_semarang)

Sapi berasal dari truk yang terbakar di dekat Gerbang Tol Manyaran,” tulis akun tersebut.

Belajar dari kejadian tersebut, pengemudi di jalan tol perlu berhati-hati, mengingat jalan tol merupakan jalan bebas hambatan.

Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia mengatakan, hewan yang lepas ke jalan tol itu membahayakan sekali karena gerakannya cenderung agresif.

“Ada dua tindakan antisipasi yang bisa dilakukan oleh pengemudi. Pertama berhenti dan menunggu, serta kedua mengambil lajur kanan dan terabas,” kata Sony kepada Kompas.com, belum lama ini.

Baca juga: Bus Bekas AKAP dan AKDP yang Dipakai Lagi Sering Kecelakaan

Sony menjelaskan, jika ingin berhenti dan menunggu hewan tersebut melintas, pastikan berada di lajur kiri dan menyalakan lampu hazard.

"Ketika berada di lajur kanan, lihat dulu kondisi di belakang via kaca spion. Apabila biasanya ramai maka bahaya kalau ngerem. Karena pasti ada efek tabrak belakang dan kalau ada celah pastikan bisa melakukan gerakan zig-zag untuk menghindari hewan tersebut tetapi dengan kecepatan yang terkontrol," kata Sony.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com