Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PO Sinar Jaya Mau Buka Rute Wonosobo-Sukabumi via Cianjur

Kompas.com - 04/04/2024, 18:00 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PO Sinar Jaya kembali memperkuat layanan bus AKAP dengan menambah rute baru. Adapun rute baru yang akan segera diluncurkan adalah layanan bus AKAP Wonosobo-Sukabumi via Cianjur. Sayang, masih dirahasiakan kapan rute baru ini diresmikan. 

Berdasarkan unggahan Instagram @sinarjaya.group, trayek anyar ini masih berstatus coming soon. Nantinya, bus tersebut hadir dengan layanan eksekutif yang bisa mengakut 43 orang penumpang. Kursi penumpang menggunakan konfigurasi 2-2 yang masing-masing akan dilengkapi dengan legrest

Baca juga: Siap Masuk Indonesia, Ini Spesifikasi GAC Hyper HT Jadi Pesaing Tesla

Kemudian agar penumpang lebih nyaman, kabin bus juga dilengkapi dengan AC dan toilet.  Setiap penumpang juga akan mendapatkan jatah makan satu kali, bantal, dan selimut.

Agen tiket PO Sinar Jaya divisi Ponorogo mengatakan, lantaran masih belum rilis, maka dari itu belum bisa disebutkan harga tiket layanan baru bus AKAP tersebut.

"Nanti dalam waktu dekat ini akan kami umumkan harganya bila sudah rilis. Dari pusat masih minta untuk dirahasiakan. Nantinya bus ini akan lewat Cianjur," kata agen tiket tersebut kepada Kompas.com, Kamis (4/4/2024). 

Terkait jenis kendaraan yang digunakan juga masih belum dipastikan akan menggunakan unit baru atau lama, namun akhir-akhir ini PO asal Bekasi tersebut telah merilis sejumlah bus baru dari beberapa karoseri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Sinar Jaya Group Official (@sinarjaya.group)

Salah satu bus Sinar Jaya tujuan Madura yang berada di Terminal Jatijajar, Jalan Raya Bogor, Tapos, Depok, Senin (25/3/2024).KOMPAS.com/DINDA AULIA RAMADHANTY Salah satu bus Sinar Jaya tujuan Madura yang berada di Terminal Jatijajar, Jalan Raya Bogor, Tapos, Depok, Senin (25/3/2024).

Baca juga: Hyundai Ioniq 5 N Versi Mobil Balap, Begini Tampilannya

Adapun trayek Wonosobo- Sukabumi sudah lebih dulu diisi oleh sejumlah PO, hanya saja jumlahnya tidak banyak, misalnya  DAMRI, Sumber Jaya, dan Dieng Indah. 

Nantinya apabila rute baru milik Sinar Jaya ini sudah resmi, tiket bisa di dapatkan secara online melalui situ pembelian tiket bus, atau bisa membeli langsung melalui jasa agen tiket bus resmi. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com