Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Burgman Street 125EX, Suzuki Siapkan Motor Sport Model Baru

Kompas.com - 02/02/2024, 13:41 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyatakan bahwa tahun ini perusahaan bakal lebih agresif di pasar Indonesia.

Salah satu strateginya, Suzuki telah menyiapkan produk baru lain, usai meluncurkan Burgman Street 125EX pada akhir 2023.

Yohei Shinozaki, Marketing Director Division Head Sales dan Marketing 2W PT SIS, memberikan kisi-kisi produk baru Suzuki yang bakal meluncur.

Baca juga: Avanza Lawas Bekas Lebih Banyak Dicari Dibanding Model Baru

Honda CB150XKOMPAS.com/STANLY RAVEL Honda CB150X

Menurutnya, Suzuki saat ini memiliki strategi masuk ke Blue Ocean Market yang belum ada kompetitor, ketimbang Red Ocean Market yang sudah banyak persaingan.

“Jadi sementara harus cari segmen yang kosong, tidak bersaing dengan kompetitor,” ujar Shinozaki, saat ditemui di sela-sela acara Test Ride Burgman Street 125EX di Cikarang (29/1/2024).

Shinozaki memberikan bocoran, bahwa produk baru nanti diprediksi merupakan tipe sport, khususnya segmen yang belum dimasuki Suzuki.

Baca juga: Motor Listrik Baru Gogoro Pulse, Performa Tinggi

Seperti diketahui, Suzuki saat ini telah memiliki motor sport GSX-R150, GSX-S150, Gixxer SF 250, Vstrom 250 SX, hingga Satria FU 150.

“(Produk baru) kayaknya sport. Alasannya kami harus memanfaatkan aset yang ada di Indonesia, kan ada pabrik di sini. Di India ada pabrik skutik dan sport. Di Indonesia matik cc kecil dan sport 150 cc. Jadi kami memanfaatkan aset masing-masing,” ucap Shinozaki.

Saat disinggung mengenai peluncuran motor trail di kelas 150 cc, Shinozaki menampik kabar tersebut. Pasalnya segmen trail 150 cc sudah banyak persaingan, dari Kawasaki KLX 150, Honda CRF150L, hingga Yamaha WR155R.

Tapi, sebetulnya masih ada satu segmen yang minim kompetitor, yakni sport adventure 150. Mengingat di segmen ini baru ada Honda CB150X yang bermain sendiri. Meski begitu, Shinozaki masih bungkam soal produk baru tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com