JAKARTA, KOMPAS.com - Aki Ajo, pemilik tim Ajo Motorsport sudah berpengalaman menemani pebalap dari kelas 125cc ke Premier membeberkan persamaan antara Marc Marquez dengan Pedro Acosta.
Sebelumnya, Ajo menjadi kepala tim Marc saat dia membalap di kelas 125cc tahun 2010, saat itu Marc masih 17 tahun.
Dikutip dari Crash.net, Ajo bantu membawa Acosta dari Moto3 ke Moto2 dan sekarang paling dinanti aksinya di kelas Premier di usianya yang masih 19 tahun. Ajo mengungkapkan ada persamaan antara kedua pebalap tersebut.
"Tentu sulit buat dibandingkan, tapi ada satu poin yang terlihat dan ada di kedua pebalap itu, yakni mereka sangat dewasa," kata Ajo kepada Marca, dikutip Kompas.com, Rabu (3/1/2024).
Baca juga: Saran Andrea Dovizioso kepada Marc Marquez, Pahami Pengereman
Ajo bilang, saat menemani Marc di usianya yang 17 tahun, dia seperti berbicara dengan pria berusia 35 tahun, sangat dewasa. Nah poin ini yang dirasa sama dengan Acosta, dewasa.
"Ketika kami membicarakan soal hidup, kerja, sikap mereka sama, dewasa, paham soal kehidupan. Mereka paham apanyang penting dan tidak, mana yang harus fokus dan bukan," kata Ajo.
Makanya ekspektasi ke Acosta cukup besar. Banyak yang menantikan seperti apa performa Acosta yang sudah dua kali juara Moto3 dan satu kali juara Moto2.
Baca juga: Diskon Motor Honda pada Januari 2024, Tembus Rp 5 Juta
"Kita harus melihat (Acosta) tumbuh, biarkan dia fokus dan kita lihat hasilnya, walau dia sudah menunjukkan kemampuannya yang spesial," kaga Ajo.
Ajo bilang Acosta sangat unik, pebalap yang sangat baik dan membalap denhan cantik. Cuma yang bikin kagum adalah kemampuan Acosta untuk menjaga ketenangannya.
"Itu karena bagaimana dia memahami hidup, makanya kelakuannya selalu baik. Dia tenang dan siap buat melakukan hal-hal yang baik," kata Ajo.
Ajo sangat menikmati berdebat dengan Acosta. Pebalap 19 tahun itu mudah menerima kesalahan dan menjadikannya sebagai pelajaran.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.