Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arus Balik, Jalan Tol Jogja-Solo Dibuka Fungsional Satu Arah

Kompas.com - 02/01/2024, 07:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Selama 10 hari, tepatnya 22-31 Desember 2023, tercatat sebanyak 107.321 kendaraan melintasi jalur fungsional Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulonprogo Segmen Kartasura sampai Karanganom sepanjang 13 kilometer (Km), yang beroperasi satu arah dari GT Colomadu menuju Boyolali dan Klaten.

Direktur Utama PT JMJ Suchandra Hutabarat menyampaikan, total 107.321 kendaraan melewati jalur fungsional Jalan Tol Jogja-Solo selama 10 hari tersebut terdiri dari 58.736 kendaraan tujuan Klaten/Yogyakarta, 44.575 kendaraan menuju Jalan Tol Trans-Jawa via GT Banyudono, serta 4.001 kendaraan yang keluar tol melalui GT Banyudono dari GT Colomadu.

"Sementara itu, untuk volume lalu lintas tertinggi tercatat pada 24 Desember 2023 sebanyak 12.517 kendaraan dengan peningkatan tertinggi ke arah Jogja sebesar 7.966 kendaraan. Selama jalur fungsional dibuka untuk arus mudik, kondisi terpantau aman, terkendali dan pengguna jalan juga cukup tertib dalam berkendara selama melewati jalur fungsional ini," ujar Suchandra, dalam keterangan resminya Senin (1/1/2024).

Baca juga: Arus Balik, One Way Tol Cipali Arah Jakarta Diberlakukan

Untuk saat ini, JMJ kembali bersiap menerima kendaraan untuk arus balik yang akan melintasi jalur fungsional Jalan Tol Jogja-Solo yang dimulai dari 1 sampai 3 Januari 2024.

Kondisi Tol Fungsional Solo-Yogyakarta saat dilalui pada Minggu (24/12/2023).KOMPAS.com/AZWAR FERDIAN Kondisi Tol Fungsional Solo-Yogyakarta saat dilalui pada Minggu (24/12/2023).

Jalur fungsional untuk arus balik akan dibuka mulai pukul 06.00-17.00 WIB untuk satu arah dari Jogja menuju Solo, tepatnya dari GT Karanganom menuju GT Banyudono dan GT Colomadu.

"Sama dengan periode mudik, untuk pengguna jalan dari Jalan Raya Solo-Semarang yang menuju Jalan Tol Trans-Jawa juga dialihkan masuk melalui GT Banyudono untuk meneruskan perjalanan melalui GT Colomadu," ucap Suchandra.

Untuk di luar tanggal dan jam pemberlakuan jalur fungsional yang telah ditentukan, arus lalu lintas menuju dan keluar GT Colomadu kembali normal menggunakan akses eksisting.

Baca juga: Harga BBM Pertamina 1 Januari 2024, Harga Pertamax Turun Lagi

Tol Jogja-Solo mulai beroperasi fungsionalJASA MARGA Tol Jogja-Solo mulai beroperasi fungsional

Lebih lanjut diklaim, jalur fungsional Jalan Tol Jogja-Solo ini berhasil mengurai kepadatan yang sering terjadi di Tugu Kartasura, Pasar Delanggu, serta terhindar dari antrian 10 traffic light sejak dari exit/keluar GT Colomadu menuju Tugu Kartasura sampai dengan Karanganom yang sering terjadi terutama pada periode libur panjang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com