Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deretan PO Bus Baru yang Hadir di 2023

Kompas.com - 31/12/2023, 16:01 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Berbagai perusahaan otobus (PO) kini kian bersaing ketat dalam memberikan layanan transportasi jalur darat di Tanah Air.

Bahkan, sepanjang tahun 2023 bermunculan PO baru dengan beragam bus yang punya aneka fasilitas penumpang kenyamanan penumpang.

Persaingan binis layanan bus yang kian pesat juga membuat sejumlah PO baru tersebut kian berkembang namun ada pula tidak bertahan lama. 

Berikut Kompas.com sejumlah PO baru yang resmi meramaikan bisnis transportasi di Indonesia pada 2023: 

1. PO INA

Bus PO INAInstagram @ina_gresik Bus PO INA

Meramaikan bisnis bus antarkota antarprovinsi (AKAP) secara perdana pada Sabtu (29/4/2023), PO INA langsung meluncurkan trayek bus Jakarta – Surabaya atau sebaliknya. 

Sebagai pendatang baru, PO INA menawarkan bus dengan fasilitas mewah dengan mengoperasikan dua unit bus yang masing-masing bus diberi nama Eunoia dan Ethereal.

Kedua bus tersebut hadir menggunakan bodi rakitan dari Karoseri Adiputro sebagai layanan kelas non ekonomi atau Gold Class. Bus tampil gagah dan elegan menggunakan balutan kelir burgundy atau merah anggur.

Beralih ke interior, bus terdiri dari 28 kursi penumpang dengan konfigurasi dua kanan dan dua kiri. Adapun harga tiket untuk perjalanan Jakarta- Surabaya dan sebaliknya yang ditawarkan adalah Rp 600.000.

Namun saat ini PO bus ini seakan vakum lantaran tidak lagi melayani pertanyaan penumpang dan tidak ada lagi bus yang beroperasi. Bahkan salah satu unit bus sepertinya dijual ke PO Day Bus sebagai kendaraan pariwisata. 

Baca juga: Catat, Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Car Free Night di Bali

2. PO Mutiara Express

PO Mutiara Express resmi meramaikan persaingan layanan bus AKAP secara perdana dengan trayek Jakarta - Surabaya dan sebaliknya. Bus beroperasi untuk pertama pada 15 Juli 2023 dari arah Surabaya. Sementara itu, bus kebarangkatan dari Jakarta ke Surabaya berangkat untuk pertama kali pada 16 Juli 2023.

PO baru ini terus mencuri banyak perhatian pasar lantaran menggunakan layanan sleeper bus. Harga tiket bus AKAP rute Jakarta-Surabaya dan sebaliknya yakni Rp 615.000. Pada saat peluncuran perdana, pihak PO memberikan harga tiket spesial yakni Rp 430.500.

Baca juga: Cerita Mobil Baru Keluar Diler Kecelakaan Saat Dikirim ke Konsumen

4. PO Sant Gold

Bus  PO SantGold TransportFacebook @Rohmat Bekti Nugroho Bus PO SantGold Transport

 PO Sant Gold Transport juga turut meramaikan layanan bus AKAP pada 9 Juni 2023. Pada kiprah perdananya, PO bus ini melayani trayek bus AKAP Bogor-Jakarta- Yogyakarta. Adapun untuk layanan bus yang diberikan oleh PO Sant Gold yakni kelas eksekutif.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com