Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BMW iX Bekas KTT Dijual Lebih Murah dari Harga Barunya, Selisih Rp 300 Juta

Kompas.com - 01/11/2023, 19:01 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - BMW Indonesia menjadi salah satu pabrikan otomotif yang menyediakan mobil listrik untuk digunakan dalam ajang Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN.

Pabrikan asal Jerman itu berikan dukungan dengan menghadirkan mobil listrik iX bagi para pemimpin negara-negara anggota ASEAN yang menghadiri KTT Ke-42 ASEAN di Labuan Bajo 2022 lalu.

Usai dipakai di KTT, SAV listrik dari BMW itu akan dijual ke konsumen dengan harga yang lebih murah. Hal ini seperti yang diungkapkan oleh Jodie O'tania, Director of Communications BMW Group Indonesia.

Baca juga: ETLE Pakai Pengenalan Wajah, Pusat Data Polisi Harus Update

“(BMW iX bekas unit KTT) Ditawarkan kepada pelanggan. Sebagian besar sudah sold out. (iX bekas KTT) Ada sekitar 50 unit,” ucap Jodie, saat ditemui di Jakarta Selatan, Rabu (1/11/2023).

Lebih lanjut lagi, Director of Sales BMW Group Indonesia, Ariefin Makaminan, mengatakan, BMW iX bekas KTT akan dijual dengan harga yang lebih murah.

Mobil listrik BMW iX dipamerkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang digelar di ICE, BSD, Tangerang Selatan.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Mobil listrik BMW iX dipamerkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang digelar di ICE, BSD, Tangerang Selatan.

“Tentu harganya berkurang, karena kan ada pemakaian. Tapi kalau kita lihat tidak terlalu banyak turunnya. Unit (iX) baru kan (harganya) Rp 2,4 miliar, unit-unit bekas KTT harganya di Rp2,1 miliar,” kata Ariefin.

Sebagai informasi, BMW iX adalah Sport Activity Vehicle modern yang dirancang secara cerdas untuk menghadirkan interior modern yang nyaman, luas dan kemewahan minimalis.

Baca juga: Razia Uji Emisi Akan Digelar Tiga Kali Seminggu

Varian model yang diluncurkan di Indonesia adalah BMW iX xDrive40, memiliki output lebih dari 326 Hp, memungkinkannya untuk mencapai kecepatan dari 0 hingga 100 km/jam dalam 6,1 detik.

Unit baterai BMW iX xDrive40 memiliki kandungan energi (gross) lebih dari 70 kWh hasilkan jangkauan hingga 420 kilometer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau