Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alex Rins Pindah ke LCR Honda, Marc Marquez Enggan Beri Masukan

Kompas.com - 18/10/2022, 18:51 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda Marc Marquez terlibat duel sengit di MotoGP Australia dengan Alex Rins untuk memperebutkan podium pertama yang di gelar di Sirkuit Phillip Island, pada pekan lalu.

Duel itu dimenangkan oleh Alex Rins yang mempersembahkan podium untuk tim Suzuki pada sisa akhirnya di MotoGP.

Seperti diketahui Suzuki resmi mengundurkan diri dari MotoGP pada akhir musim 2022, dengan dalih kondisi finansial.

Baca juga: Marco Bezzecchi Sabet Gelar Rookie of The Year MotoGP 2022

Pebalap Repsol Honda Marc Marquez merayakan keberhasilan dalam meraih pole position MotoGP Jepang 2022 di Sirkuit Motegi, Sabtu (24/9/2022) sore WIB. Link live streaming MotoGP Jepang tersedia di bagian akhir artikel ini. Terkini, Marc Marquez akan kembali tampil pada MotoGP Thailand 2022 yang dijadwalkan berlangsung di Chang International Circuit, Buriram, 30 September hingga 2 Oktober 2022.AFP/TOSHIFUMI KITAMURA Pebalap Repsol Honda Marc Marquez merayakan keberhasilan dalam meraih pole position MotoGP Jepang 2022 di Sirkuit Motegi, Sabtu (24/9/2022) sore WIB. Link live streaming MotoGP Jepang tersedia di bagian akhir artikel ini. Terkini, Marc Marquez akan kembali tampil pada MotoGP Thailand 2022 yang dijadwalkan berlangsung di Chang International Circuit, Buriram, 30 September hingga 2 Oktober 2022.

Sementara itu kedua pebalapnya yakni Alex Rins dan Joan Mir mengisi pabrikan Honda di musim 2023.

Joan Mir akan tandem dengan Marc Marquez di Repsol Honda, sementara Alex Rins menempati tim satelit Honda yakni LCR bersama Takaaki Nakagami.

Terkait kepindahan Alex Rins ke Suzuki, rider andalan Honda Marc Marquez enggan memberi masukan.

“Saya tidak akan memberikan saran apa pun' kepada Alex Rins yang akan pindah ke LCR Honda tahun depan,” ucap Marquez, dikutip dari Crash, Selasa (18/10/2022).

Baca juga: Hitung Skema Cicilan Hyundai Stargazer dan Mitsubishi Xpander

“Bagi saya (Rins) adalah lawan lain. Hal yang bagus adaah satu juara dunia (Joan Mir) bergabung dengan Honda dan satu pebalap yang memenangkan balapan dengan pabrikan lain,” lanjutnya.

Marquez melanjutkan, saat ini Honda sudah sangat bekerja keras untuk proyek 2023. Rider yang dijuluki The Baby Alien itu pun berharap dengan kehadiran Alex Rins bisa memberikan hasil yang terbaik untuk Honda.

“Seperti ini kita akan melihat levelnya. Saya bekerja sangat keras untuk proyek 2023 bersama Honda dan mereka juga bekerja sangat,” kata Marquez.

"Saya tidak mengatakan saya berharap (dia)yang terbaik. Mari kita lihat saja,” ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com