Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batch Pertama Suzuki Gixxer SF250 Cuma 60 Unit

Kompas.com - 16/11/2021, 18:27 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki resmi melansir Suzuki Gixxer SF250. Motor sport seperempat liter tersebut dipajang di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.

Buat yang tertarik harus cepat sebab unitnya terbatas. Pengiriman perdana sampai akhir tahun 2021 cuma 60 unit.

"Tahun ini cuma segitu VIN 2021. (Motor) 60 unit sampai akhir tahun," kata Teuku Agha, 2W Sales & Marketing Department Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), di Tangerang, ICE, BSD City, Selasa (16/11/2021).

Baca juga: Xenia Model Lama Dapat Diskon Puluhan Juta Rupiah

Agha mengatakan, Gixxer SF250 menyasar orang yang suka motor sport touring.

"Motor ini sebetulnya motor yang kubikasinya besar tapi buat jalan santai touring begitu ya. Memang kita ambil pangsa pasarnya yang buat kebut-kebutan tidak, ini buat santai buat touring," katanya.

Kehadiran Gixxer SF250 dapat dibilang tertinggal pabrikan Jepang yang sudah mengusung 2-silinder bahkan 4-silinder seperti yang tertanam di Kawasaki ZX-25R.

Tapi di sisi lain secara performa mesin 2-silinder memang lebih bertenaga dibanding 1-silinder. Tapi mesin satu silinder juga memiliki keuntungan, yakni bobotnya ringan dan biaya perawatan lebih terjangkau.

Baca juga: Begini Cara Cegah Aquaplaning di Jalan Tol

Saat ini pemain motor sport 250 cc silinder tunggal tidak banyak. Dua nama lama yang mengisi segmen ini yaitu Kawasaki Ninja 250SL dan KTM RC 250.

Dimensi Gixxer SF250 memiliki panjang 2.010 mm, lebar 740 mm dan tinggi 1.035 mm dengan jarak sumbu roda 1.345 mm.

Gixxer SF250 mengusung mesin 250cc, 4-tak, 1-silinder, pendingin oli, SOHC. Mampu menghasilkan 26,5 ps pada 9.000 rpm dan torsi 22,6 Nm pada 7.500 rpm yang disalurkan melalui transmisi manual 6-speed.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
OTT di OKU Sumsel, KPK Tangkap Kadis PUPR dan 3 Anggota DPRD Terkait Suap
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau