Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jialing SVR180, Kawasaki Z1000 Versi Motor Bebek

Kompas.com - 09/11/2021, 15:41 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kawasaki Z1000 menginspirasi banyak produsen sepeda motor. Belum lama ini, motor bebek Jialing SVR180 yang baru diluncurkan juga tampaknya banyak terinspirasi dari motor gede (moge) Kawasaki tersebut.

Dikutip dari Motosaigon.vn, Selasa (9/11/2021), Jialing belum lama ini meluncurkan SVR180 untuk pasar China. Desainnya juga mirip dengan Rato VR180 yang sebelumnya meluncur di Malaysia.

Baca juga: Desain Kawasaki Z1000 Dicontek Lagi, Kali Ini Jadi Motor Listrik

Menurut informasi yang beredar, SVR180 juga akan hadir versi balapnya. Tentunya, dengan spesifikasi yang lebih sporty dibanding versi standarnya.

Jika melihat desainnya secara keseluruhan, terlihat ada beberapa bagian yang mengikuti Z1000. Dimulai dari lampu depan. Meskipun menyatu dengan bodi, tapi bentuknya mirip dengan yang digunakan Z1000.

Lalu, pada pipa pembuangan gas alias knalpot, jelas sekali mengikuti Z1000. Namun, dimensinya dibuat lebih proporsional untuk motor bebek ini.

Baca juga: Tiruan Kawasaki Z1000 Versi China, Ini Dayun Chi 302

Urusan dapur pacu, SVR180 mengandalkan mesin berkapasitas 180 cc yang dikombinasikan dengan sistem transmisi manual 6-percepatan.

Mesinnya sudah mengadopsi teknologi injeksi dari Bosch dan menggunakan sistem pendingin cairan. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum hingga 17,43 tk dan torsi maksimum mencapai 15,5 Nm. Top speed SVR180 diklaim bisa tembus hingga 130 km/jam.

Jialing juga membekalinya dengan tangki bensin berkapasitass 7 liter, panel instrumen dengan layar TFT LCD, monoshock, rem cakram untuk depan dan belakang, sistem pencahayaan LED, soket USB, dan lainnya.

Untuk kaki-kakinya juga cukup lebar. Ban depan menggunakan ukuran 90/80-17 dan ban belakangnya berukuran 130/70-17. Jialing SVR180 ini dipasarkan di China dengan harga sekitar Rp 27 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
OTT di OKU Sumsel, KPK Tangkap Kadis PUPR dan 3 Anggota DPRD Terkait Suap
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau