Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa yang Harusnya Dilakukan Motor Usai Menyalip Mobil?

Kompas.com - 25/05/2021, 18:41 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Video viral di media sosial memperlihatkan pengendara sepeda motor kehialngan keseimbangan saat berboncengan karena ditabrak mobil dari belakang usai menyalip.

Dalam video diunggah akun Instagram Agoez Bandz4 terlihat pengendara motor tersebut berjalan pelan kemudian mengerem usai menyalip mobil, sehingga akhirnya tertabrak dari belakang.

Baca juga: Kebiasaan yang Bikin Aki Tekor Saat Cas Ponsel di Motor

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Agoez Bandz Official (@agoez_bandz4)

Berangkat dari kasus tersebut, Head of Safety Riding Promotion Wahana, Agus Sani, mengatakan, ada beberapa hal yang mesti dilakukan pengendara motor saat menyalip kendaraan di depannya.

"Pertama jaga jarak dengan kendaraan yang akan kita lewati, kedua lihat situasi jalan di bagian depan kendaraan apakah aman untuk kita bisa melewatinya," kata Agus kepada Kompas.com, Selasa (25/5/2021).

"Ketiga nyalakan lampu sein dan klakson untuk memberi isyarat kepada kendaraan yang akan kita lewati dan lihat sisi kanan kendaraan untuk meminimalisir area blindspot, keempat gunakan gigi rendah agar saat kita menarik gas bisa lebih cepat untuk melewati kendaraan lain," katanya.

Kemudian hal tak kalah penting jangan langsung memotong jalan kendaran lain setelah menyalip, apalagi dengan kecepatan rendah karena akan mengagetkan pengendara di belakangnya.

Naik motor saat musim hujan Foto: Yamaha Naik motor saat musim hujan

"Setelah berhasil melewati kendaraan lain tambah kecepatan agar posisi kita tetap aman, jangan mendahului kendaraan apabila kita tidak dapat melihat situasi di depan kendaraan yang akan dilewati," katanya.

Training Director The Real Driving Centre (RDC) Marcell Kurniawan mengatakan, ada empat hal yang harus dipastikan pengemudi sebelum menyalip kendaraan, yaitu aman, diperbolehkan, perlu, dan mampu.

“Pertama aman, tidak ada kendaraan dari belakang. Lalu pastikan jarak kendaraan yang ingin disalip dengan kendaraan di depannya cukup jauh, sehingga kita bisa langsung kembali ke jalur yang benar setelah menyalipnya,” ucap Marcell.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau