JAKARTA, KOMPAS.com - Mazda baru saja menyegarkan dua model SUV populernya di Indonesia yakni CX-5 dan CX-9. Kedua SUV ini mendapatkan tambahan fitur dan sedikit ubahan pada sisi eksterior, interior dan mesin.
CX-9 hadir dengan penggerak AWD serta ditambahkan kenyamanan paddle shift, wireless smartphone charger dan koneksi Apple CarPlay.
Banderolnya menjadi Rp 998,8 juta untuk varian AWD dan 869,9 juta untuk varian 2WD yang juga masih ditawarkan.
Baca juga: Menperin Akui Alot Negosiasi dengan Mazda untuk Investasi di Indonesia
Untuk CX-5 hadir dengan varian GT, varian teratas untuk SUV terpopuler Mazda ini. SUV ini hadir dengan fitur cylinder deactivation yang diklaim membuat irit bahan bakar.
Berikut video beritanya lebih lengkap
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.