Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus Suites Class Pertama di Tanah Borneo

Kompas.com - 16/10/2020, 16:41 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comKaroseri Laksana baru saja merilis bus dengan bodi Legacy SR2 Suites Class untuk PO Tri Bintang Melawi. PO asal Kalimantan Barat ini langsung memesan dua unit bus yang khas dengan sleeper seatnya.

Secara tampilan, kedua bus suites class milik PO Tri Star Melawi ini menggunakan warna silver gelap dan tambahan livery berwarna oranye. Namun untuk penamaannya, yang satu bertuliskan Tri Star Melawi dan satu lagi Adau Kapuas yang masih satu operator.

Export Manager karoseri Laksana, Werry Yulianto mengatakan, sasis yang digunakan yaitu Hino RK8. Untuk kapasitas kursinya ada 21 seat yang disusun menumpuk dengan konfigurasi 1-1.

Baca juga: Baru Beres dari Karoseri, Bus PO Rimba Raya Langsung Dimodifikasi

 

“Sasis yang digunakan yaitu Hino RK8, suspensi masih memakai yang standar, per daun,” ucap Werry kepada Kompas.com, Jumat (16/10/2020).

Hino RK8 bisa dikatakan sasis yang paling diminati oleh berbagai PO bus karena harganya yang cukup murah dibanding sasis bus besar bermesin belakang lainnya. Suites class dengan sasis RK8 ini pertama kali diinisasi oleh PO Handoyo.

Nampaknya di masa mendatang akan semakin banyak suites class yang memakai sasis Hino RK8 ini. Untuk soal kabin, warna terang seperti beige digunakan agar menimbulkan efek kabin yang terasa lega. Ada juga fasilitas toilet yang ada di bagian belakang kabin.

Baca juga: 7 Kebiasaan Pengemudi yang Bisa Bikin BBM Irit pada Mobil

Werry mengatakan, pesanan PO Tri Star Melawi ini di kabinnya tidak dilengkapi dengan sistem hiburan Audio Video On Demand (AVOD). Padahal fitur AVOD biasanya disematkan pada bodi dengan kursi rebahan ini.

Tidak hadirnya fitur AVOD ini juga pernah ada di suites class milik PO Litha & Co di Makassar. Dengan tidak adanya AVOD, penumpang jadi lebih fokus untuk beristirahat selama perjalanan. Namun milik PO Litha & Co memakai sasis premium dan tidak dilengkapi dengan toilet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com