JAKARTA, KOMPAS.com - Dimas Ekky Pratama akan mengawali balapan di Moto2 pada Maret 2019. Pebalap asal Indonesia yang merupakan binaan PT Astra Honda Motor (AHM) itu, sejak tahun lalu sampai sekarang terus berlatih agar bisa mendapatkan hasil positif.
Salah satu tantangan selain pengenalan Sirkuit, sepeda motor yang baru juga menjadi rintangan buat Dimas. Sebab, secara spesifikasi jelas berbeda dengan motor balap yang dipakai pada saat mengikuti ajang CEV Moto2 European Championship.
"Mesin juga beda dari CBR600 menjadi Triump 765. Selain itu motor yang sekarang ini di Moto2 banyak perangkat elektroniknya," kata pebalap asal Depok, Jawa Barat, itu ketika berbincang dengan Kompas.com pekan lalu di kawasan Jakarta Utara.
Baca juga: Dimas Ekky Tiru Gaya Balap Marquez
Dimas melanjutkan, sistem elektronik yang ada di motor seperti pengaturan engine braking, engine map, hingga kalau mau menurunkan gigi sudah mirip dengan motor di MotoGP.
"Itu yang butuh adaptasi lagi buat kami. Karena di balapan sebelumnya hal seperti itu tidak ada, tetapi saya yakin bisa dengan cepat beradaptasi dan saya akan mencoba memaksimalkan pada saat latihan," ujar Dimas.
Menurut Dimas, beruntung sekarang ini memiliki tim yang sangat solid dan tidak lelah untuk mengajarkan beradaptasi dengan motor balap baru.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.