Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil yang Memberikan Pengalaman Bagus pada Awal Penggunaan

Kompas.com - 01/02/2018, 08:42 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Singapura, KOMPAS.com -  Studi perusahaan riset JD. Power merilis hasil penelitiannya yang dirangkum dalam Indonesia Initial Quality Study (IQS). Studi ini mengukur masalah yang dialami oleh pemilik kendaraan baru, dalam jangka waktu dua sampai enam bulan pertama kepemilikan.

Setidaknya ada lebih dari 200 masalah dalam delapan kategori yang timbul dari komponen dan fitur kendaraan, seperti mesin dan transmisi, pengalaman berkendara, interior dan eksterior kendaraan, fitur, kontrol dan tampilan,  pemanas, ventilasi dan pendingin (HVAC), audio, hiburan atau navigasi, serta tempat duduk.

Berdasarkan segmen, Daihatsu Ayla menempati peringkat tertinggi atau sedikit masalahnya di kelompok Entry Compact dengan poin 87, di mana cukup jauh dari rata-rata keseluruhan di angka 112 poin. Ayla mengalahkan Honda Brio Satya (96) dan saudaranya Toyota Agya (111).

Baca juga : Ini Deretan Mobil Baru yang Siap Meluncur di 2018

Sementara di arena entry SUV, Honda HR-V menjadi jawaranya dengan poin 77 dari Problem per 100 Vehicle (PP 100). Kemudian pada posisi kedua ada BR-V (96) dan diikuti oleh Toyota Rush (147), dari laporan JD Power yang diterima Kompas.com, Rabu (31/1/2018).

Mendulang poin lebih bagus dari semuanya ada Mitsubishi Pajero Sport, yang juga paling berkualitas di kelas SUV dengan poin 51. Kemudian Suzuki Ertiga menempati takhta tertinggi dalam segmen Entry MPV mencapai skor 71.

Hasil ini merupakan evaluasi dari 2.664 pemilik kendaraan, yang membeli kendaraan baru antara bulan September 2016 dan Agustus 2017. Studi ini mencakup sembilan merek dan 51 model mobil penumpang dan utility vehicle. Studi ini dilaksanakan dari Maret sampai dengan Oktober 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
[KLARIFIKASI] KPK Belum Tetapkan Status Ridwan Kamil dalam Kasus Bank BJB
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau