Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
GP Perancis

Marquez Tak Kenal Kata Menyerah

Kompas.com - 20/05/2013, 01:11 WIB

 

 

LE MANS, KOMPAS.com - Marc Marquez berhasil mempertahankan rekor selalu naik podium, di empat seri pertama MotoGP musim ini. Pada balapan GP Perancis, Minggu (19/5/2013), pebalap Spanyol ini berhasil finis ketiga.

Dari empat seri yang sudah dilalaui, GP Perancis adalah yang paling berat bagi sang rookie.

Marquez meraih hasil cemerlang pada sesi kualifikasi, Sabtu (18/5), yang menempatkannya sebagai pole-sitter untuk kali kedua, setelah GP Austin. Tapi saat balapan hari Minggu, Marquez mengalami masa sulit.

Pria yang memiliki gaya membalap agresif ini melakukan start dengan buruk, yang membuatnya terlempar ke urutan sembilan.

Juara Moto2 tahun lalu ini diuntungkan dengan terjatuhnya beberapa rider di depannya. Dia juga berhasil melewati beberapa pebalap, termasuk Andrea Dovizioso saat balapan menyisakan tiga putaran, yang mengantarnya ke posisi tiga.

“Ini balapan yang sangat sulit, terutama pada awal balapan karena ada air di lintasan. Saya hanya membalap beberapa putaran di lintasan basah, di Jerez. Pertama, saya membuat kesalahan dengan spin pada ban di awal balapan. Saya belajar banyak dari pengalaman ini. Di awal balapan saya mungkin mencoba terlalu keras dan membuat banyak, banyak sekali kesalahan dan kehilangan banyak waktu,” cerita pebalap Repsol Honda tersebut.

“Saya merasakan hal yang sama saat sesi pemanasan. Saya tidak berharap bisa finis dengan naik podium, sejujurnya. Tapi saya hanya fokus pada balapan. Saya melihat Cal (Crutchlow) di sana pada putaran terakhir, lalu saya berkata, ‘Oke, setelah yang terjadi pada balapan ini, podium sudah cukup!’. Tambahan 16 poin sangat penting karena ini adalah balapan MotoGP pertama saya di lintasan basah, dan mengawali musim ini dengan naik podium empat kali berturut-turut adalah sangat penting,” tambahnya.

Marquez kin berada di peringkat dua klasemen sementara dengan 77 poin, tertinggal enam angka dari pimpinan sementara yang juga rekan satu timnya, Dani Pedrosa.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com