JAKARTA, KOMPAS.com - Pameran otomotif tahunan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025, digelar di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Kamis (13/2/2025), hingga Minggu (23/2/2025).
Pengunjung yang ingin menghabiskan waktu jelang akhir pekan di IIMS 2025, bisa menyaksikan berbagai produk andalan dari sejumlah merek otomotif.
Tak hanya itu, bagi para pengunjung yang mencoba unit kendaraan bermotor yang ada di IIMS 2025, juga masih bisa melakukan hal tersebut di arena test drive.
Baca juga: Mazda Bawa CX-80 PHEV dan Program Menarik di IIMS 2025
Masih sama seperti tahun sebelumnya, di mana IIMS kali ini menyajikan program musik IIMS Infinite Live. Ini merupakan rangkaian acara hiburan berupa konser musik dengan penampilan musisi yang berbeda setiap harinya.
Berdasarkan unggahan dari Instagram @iims_id, dikutip Kamis (13/2/2025), musisi yang akan tampil di Infinite Live adalah Ariel Noah, Erwin Gutawa dan Danilla.
View this post on Instagram
Untuk menonton IIMS Infinite Live, pengunjung harus membeli tiket terpisah. Tiket untuk weekday dibanderol seharga Rp 100.000, sedangkan untuk weekend harga tiketnya adalah Rp 150.000.
Baca juga: Jetour Perkenalkan Mobil Listrik X50e di IIMS 2025, Meluncur Tahun Ini
Berikut daftar lengkap musisi yang menjadi bintang tamu di IIMS Infinite Live 2025: