Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nissan Akui Sempat Salah Langkah, Abaikan Pasar ASEAN

Kompas.com - 10/12/2024, 08:22 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comNissan Motor Co., Ltd mengakui pernah melakukan kesalahan dalam menilai pasar mobil di kawasan ASEAN, khususnya Indonesia. Akibatnya, ada masa di mana produk Nissan kurang agresif di Tanah Air.

Hal ini diungkapkan oleh Asako Hoshino, Chief Brand and Customer Officer sekaligus MC-Japan-ASEAN Chairman Nissan Motor Co., Ltd. Kini, pasar ASEAN mulai dianggap sebagai pasar strategis dengan potensi besar untuk mendongkrak volume penjualan.

"Seperti yang saya katakan, Indonesia jadi pasar menarik buat Nissan di masa depan. Karena keputusan kurang tepat dulu, kami sedikit lambat memperkenalkan mobil baru di pasar ASEAN," kata Hoshino di Jakarta, Jumat (6/12/2024).

Baca juga: Nissan Percaya Investasi ke Inovasi Buat Bertahan di Masa Depan

Nissan GJAW 2024KOMPAS.com/FATHAN Nissan GJAW 2024

Hal ini terlihat dari beberapa produk Nissan yang terlambat masuk ke Indonesia. Misal, Nissan Serena yang cenderung lama diperbarui.

Namun, saat model Serena e-Power diluncurkan, penerimaannya cukup positif di Tanah Air. Hal tersebut jadi temuan baru buat Hoshino, ternyata masyarakat Indonesia senang dengan teknologi yang berbeda.

"Sekarang semenjak lihat kesempatan di ASEAN, manajemen juga semakin kuat. Setiap hari perwakilan ASEAN meyakinkan head quarter kalau pasar ASEAN sangat menarik," kata Hoshino.

Baca juga: Kisaran Biaya Kuras Tangki BBM di Bengkel Umum


Hoshino juga memberikan sedikit bocoran tentang model baru yang akan hadir untuk pasar ASEAN, termasuk Indonesia. Model tersebut diduga kuat adalah Nissan X-Trail e-Power atau mobil listrik lain dengan dimensi yang lebih kecil, menyesuaikan kebutuhan pasar lokal.

Mengingat buat X-Trail e-Power, baru bisa dibeli di Jepang, Eropa, dan Australia. Jadi melihat hal tersebut, ASEAN tentu jadi pasar yang menarik juga buat hadirnya mobil baru Nissan di masa depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau