Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ulas Spesifikasi BMW i5 Touring di Indonesia

Kompas.com - 19/09/2024, 09:22 WIB
Ruly Kurniawan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - BMW Group Indonesia resmi meluncurkan produk sedan listrik premium versi turing pertama di pasar Tanah Air pada Rabu (18/9/2024).

Ditawarkan dengan harga Rp 2,2 miliar off the road, Managing Director BMW Group Asia Lars Lars Nielsen percaya bahwa kendaraan ini akan membawa pengalaman unik untuk masyarakat Indonesia.

"Untuk pertama kalinya, BMW Seri 5 Touring hadir dengan penggerak sepenuhnya listrik dalam bentuk BMW i5 Touring," kata dia.

Baca juga: BMW i5 Touring Resmi Sapa Milyarder Indonesia

BMW i5 TouringKOMPAS.com/Ruly Kurniawan BMW i5 Touring

"Kendaraan ini menghadirkan inovasi digital mutakhir, sistem terdepan untuk berkendara dan parkir otomatis, serta peningkatan keberlanjutan di seluruh siklus hidup produk," lanjut Lars.

Lebih jauh, dijelaskan terdapat beberapa aspek yang diunggulkan di mobil ini. Pertama, proporsinya yang lebih panjang serta permukaan yang dirancang dengan cermat.

Dibandingkan dengan pendahulunya, kendaraan ini 97 milimeter lebih panjang (5.060 milimeter), 32 milimeter lebih lebar (1.900 milimeter), dan 17 milimeter lebih tinggi (1.515 milimeter).

Pada bagian depan, ciri khas dengan interpretasi modern dari lampu depan ganda dan kidney grille tetap dipertahankan BMW, memberikan tampilan yang kuat dan berkarakter.

Sementara bagian belakang yang terpahat dengan kuat dan jendela belakang yang datar menegaskan dimensi lebar kendaraan ini.

Baca juga: Terbatas, BMW i5 Touring Hanya Tersedia 25 Unit di Indonesia

Peluncuran BMW i5 Touring di Indonesia, Rabu (18/9/2024).KOMPAS.com/Ruly Kurniawan Peluncuran BMW i5 Touring di Indonesia, Rabu (18/9/2024).

Masuk ke bagian interior, BMW i5 Touring memiliki kokpit berdesain progresif yang berfokus pada pengemudi, dengan BMW Curved Display yang terdiri dari Information Display 12,3 inci dan Control Display 14,9 inci.

Interior premium ini dilengkapi dengan sport seats baru, setir yang kini lebih datar di bagian bawah, dan BMW Interaction Bar. Interior ini juga sepenuhnya pakai bahan vegan sebagai standar, dengan pilihan pelapis jok Veganza.

BMW Seri 5 Touring terbaru juga memberikan lebih banyak ruang dan kenyamanan akustik yang lebih baik, terutama di bagian belakang. Volume bagasi yang dapat diperluas hingga 1.700 liter, kendaraan ini juga dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan perjalanan.

Selain itu, karena dihadirkan dengan teknologi penggerak listrik sepenuhnya di Indonesia, kendaraan ini berikan keseimbangan ideal dengan tanpa jejak karbon dan performa berkendara.

Baca juga: Pemilik BMW i7 Bisa Custom Warna Sendiri

Peluncuran BMW i5 Touring di Indonesia, Rabu (18/9/2024).KOMPAS.com/Ruly Kurniawan Peluncuran BMW i5 Touring di Indonesia, Rabu (18/9/2024).

BMW i5 eDrive40 Touring merupakan mobil penggerak roda belakang yang bisa menghasilkan tenaga maksimum 340 hp dan akselerasi 0-100 kpj dalam 6,1 detik.

"Mobil juga dilengkapi dengan sistem berkendara dan parkir semi-otomatis. Fitur unggulan termasuk Driving Assistant Professional memungkinkan pengendalian dan parkir lebih mudah," ucap Lars.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau