Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] PO 27 Trans Rilis 2 Bus Tingkat Baru | Spesifikasi Yamaha NMAX Neo S | Indonesia Punya Obat Mutakhir Atasi Perang Harga Mobil Listrik China

Kompas.com - 31/07/2024, 06:50 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak pembaca ingin tahu bus tingkat baru yang dirilis PO 27 Trans. Selain itu, banyak juga yang penasaran dengan spesifikasi Yamaha Nmax Neo S.

Tak ketinggalan, banyak yang penasaran soal obat mutakhir yang dimiliki Indonesia untuk atasi perang harga mobil listrik China. Untuk lebih lengkapnya, berikut ini deretan artikel otomotif terpopuler pada Selasa (30/7/2024):

1. PO 27 Trans Rilis 2 Bus Tingkat Baru, Pakai Sasis Volvo

Bus tingkat PO 27 TransInstagram @zaynulreborn Bus tingkat PO 27 Trans

Perusahaan otobus (PO) 27 Trans merilis dua unit baru dengan model double decker atau bus tingkat. Kedua bus anyar ini hadir dengan nama mitologi Nordik, yakni Ve dan Villi.

Adapun merek sasis yang digunakan ialah Volvo B11R I-shift 450 HP Built-in Air Suspension. Bus tampil gagah dibalut body Jetbus 5 SDD buatan Karoseri Adiputro.

Baca juga: PO 27 Trans Rilis 2 Bus Tingkat Baru, Pakai Sasis Volvo

2. Penyakit Laten Nissan Serena Bekas

Nissan Serena C24 banyak diburu masyarakat lantaran memiliki beragam fitur modernOTOMOTIF-GROUP Nissan Serena C24 banyak diburu masyarakat lantaran memiliki beragam fitur modern

Nissan Serena bekas banyak diburu oleh masyarakat lantaran menjadi multi purpose vehicle (MPV) dengan harga terjangkau namun menawarkan kenyamanan ekstra.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Selasa (30/7/2024) Serena bekas seri C24 dibanderol mulai Rp 52 jutaan sampai Rp 100 juta tergantung usia dan kondisi unit.

Baca juga: Penyakit Laten Nissan Serena Bekas

3. Spesifikasi Yamaha NMAX Neo S, Dapat Mesin Baru

Yamaha NMAX Neo SKOMPAS.com/ADITYO Yamaha NMAX Neo S

Yamaha NMAX varian terendah yakni Neo tetap punya tampilan seperti model Turbo. Perbedaannya paling di bagian CVT yang masih konvensional, beda dengan YECVT yang ada komponen elektronis.

Secara desain, NMAX Neo kelihatan makin bongsor, dan futuristis. Bagian lampu misal, sekarang sudah LED semua, bagian depan tampilannya baru dengan lampu sein yang sekarang menempel ke lampu utama, tidak terpisah.

Baca juga: Spesifikasi Yamaha NMAX Neo S, Dapat Mesin Baru

4. Tabrakan Beruntun di Lajur Kanan Tol Dalam Kota, Ingat Jurus 3 Detik

Ilustrasi kecelakaan mobil, kecelakaan lalu lintas.
SHUTTERSTOCK/WILLIAM A. MORGAN Ilustrasi kecelakaan mobil, kecelakaan lalu lintas.

Kecelakaan yang melibatkan beberapa kendaraan atau tabrakan beruntun kembali terjadi, kali ini di Jalan Tol Dalam Kota. Momen kecelakaan tersebut terekam melalui kamera dasbor pengendara mobil yang diunggah oleh akun Instagram @indocarstuff, Senin (29/7/2024).

Dalam tayangan itu, menampilkan kondisi lalu lintas yang cukup ramai di lajur paling kanan jalan tol dalam kota.

Baca juga: Tabrakan Beruntun di Lajur Kanan Tol Dalam Kota, Ingat Jurus 3 Detik

5. Pengamat Sebut Indonesia Punya Obat Mutakhir Atasi Perang Harga Mobil Listrik China

Ilustrasi ekspor mobil listrik BYDDok. Pingwest.com Ilustrasi ekspor mobil listrik BYD

Penetrasi kendaraan listrik asal China mulai mengkhawatirkan kawasan ASEAN. Terbaru masuknya BYD Cs membuat industri otomotif Thailand terkontraksi.

Kejadian tersebut imbas Negri Gajah Putih membuka kesempatan yang seluas-luasnya untuk perusahaan otomotif baru masuk ke pasar lokal dengan pembebasan tarif impor dan insentif pajak.

Baca juga: Pengamat Sebut Indonesia Punya Obat Mutakhir Atasi Perang Harga Mobil Listrik China

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau