Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Isi e-Toll Praktis Pakai Ponsel

Kompas.com - 12/04/2024, 11:22 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Aktifitas mudik masih dilakukan oleh sejumlah masyarakat uuntuk merayakan Lebaran 2024. Maka dari itu, mengisi saldo kartu uang elektronik (e-toll) menjadi salah satu hal yang tidak boleh terlewatkan pada saat melakukan perjalanan mudik menggunakan mobil pribadi atau sewa.

Sebab, tanpa saldo yang terisi cukup pada kartu e-toll, pengendara tidak bisa memasuki gerbang tol. Namun, kini untuk mengisi saldo pembayaran tol jadi lebih mudah dengan memanfaatkan fitur canggih yang ada di ponsel pintar (smartphone), sehingga pemudik tidak perlu ke mini market atau ATM untuk melakukan pengisian saldo.

Baca juga: Lalu Lintas Padat, Buka Tutup Tol Layang MBZ Diberlakukan Situasional

Lalu perlu diketahui pula, metode pengisian saldo e-toll lewat ponsel hanya bisa dilakukan di ponsel yang memiliki fitur Near Field Communication (NFC). Sementara itu, kartu uang elektronik yang bisa digunakan untuk pembayaran gerbang tol kini punya beragam pilihan, mulai dari e-Money dari Mandiri, BCA Flazz, Brizzi dari BRI, hingga TapCash dari BNI.

Maka dari itu pemudik juga harus mengetahui terlebih dahulu jenis kartu yang digunakan. Beberapa fitur ponsel yang bisa dimanfaatkan untuk mengisi uang elektronik pada kartu tersebut adalah top up lewat e-commerce seperti Shopee, Tokopedia atau Blibli. Kemudian bisa juga lewat dompet digital seperti Dana hingga LinkAja.

Pun, bisa langsung mengisi dari aplikasi masing-masing bank penyedia layanan kartu e-toll.

Jasa Marga akan kembali berlakukan potongan tarif tol 20 persen untuk Jalan Tol Trans Jawa dari Semarang Menuju Jakarta pada periode arus balik pada Rabu, 17 April 2024 pukul 05.00 WIB hingga Jumat, 19 April 2024 pukul 05.00 WIBJasa Marga Jasa Marga akan kembali berlakukan potongan tarif tol 20 persen untuk Jalan Tol Trans Jawa dari Semarang Menuju Jakarta pada periode arus balik pada Rabu, 17 April 2024 pukul 05.00 WIB hingga Jumat, 19 April 2024 pukul 05.00 WIB

Baca juga: Mobil Bermasalah, Ini Cara Antisipasi Berhenti di Lajur Contraflow

Kemudian, tempelkan kartu pada area belakang ponsel yang fitur NFC nya sudah dinyalakan. Nantinya kartu tersebut akan langsung terkoneksi dengan e-commerce atau dompet digital pada ponsel.

Pastikan saldo pada mobile banking, e-commerce atau dompet digital dengan nominal saldo yang memadai, setelah itu langsung isi saldo kartu e-toll agar langsung digunakan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau