Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Motor Marquez Didorong Motor Bebek Saat Tes Sepang

Kompas.com - 06/02/2024, 17:21 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sesi tes pra musim MotoGP 2024 resmi dimulai di Sirkuit Sepang, pada 6 Februari 2024.

Ada hal yang menarik dalam sesi tes tersebut, di mana pebalap Gresini Racing, Marc Marquez, tertangkap kamera didorong oleh marshal yang menggunakan motor bebek berwarna hijau. Momen tersebut diunggah oleh akun Instagram @motogp, Selasa (6/2/2024).

Pada hari pertama sesi tes pramusim di Sepang, nasib kurang baik menimpa mantan pebalap Repsol Honda tersebut.

Baca juga: Airlangga Sebut Omoda E5 Sudah Pakai Baterai Nikel, Ini Kata Chery

Marquez diketahui mengalami masalah teknis pada Desmosedici GP23, sehingga membuatnya harus berhenti di tikungan pertama. Gresini Racing menyatakan bahwa problem teknik pada Marquez hanya masalah kecil.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by MotoGP™ (@motogp)

 

Tak berselang lama, rider berusia 30 tahun itu kembali melanjutkan sesi tes Sepang. Namun, hal buruk kembali menimpanya, di mana Marquez terjatuh saat melibas di tikungan 15. Kecelakaan tersebut tidak menyebabkan cedera yang berarti sehingga ia masih bisa melanjutkan sesi tes Sepang.

Baca juga: Desain Livery Tim Yamaha MotoGP Musim 2024 Masih Sama

Saat ini sesi tes pramusim MotoGP 2024 di Sepang masih berlangsung. Rider Pramac Racing Jorge Martin tampak unggul jika dibandingkan rider lainnya.

Sementara rookie Pedro Acosta juga terlihat mampu menguasai lintasan, dengan mencatat waktu yang cukup cepat dan berhasil menempati posisi lima besar selama tiga jam terakhir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau