Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Tol Solo-Yogya Dibuka Fungsional Saat Libur Nataru 2023

Kompas.com - 19/12/2023, 12:42 WIB
Selma Aulia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Jalan Tol Solo-Yogyakarta-Kulon Progo akan dibuka untuk libur Natal dan tahun baru (Nataru) pada 22 Desember 2023 sampai 3 Januari 2024.

M Ahdal Masruhin, Pimpinan Proyek PT Jasa Marga Jogja Solo mengatakan, pembukaan jalan tol secara fungsional akan dilakukan mulai dari STA 0-13 Karanganom atau sepanjang 13 kilometer.

Baca juga: Tetap Waspada Potensi Kecelakaan Lalu Lintas saat Libur Nataru

“Target kami dari STA 0 sampai STA 13 Karanganom nanti. Lebaran kemarin cuman enak kilometer tahun ini kita full rigid 13 kilo,” terang Ahdal di Boyolali, Jumat (24/11/2023).

Sebagai informasi, pengoperasian fungsional jalan tol Solo-Yogya ini tanpa tarif yang bertujuan untuk mendukung pelayanan arus libur Natal dan tahun baru, di mana implementasinya dioperasikan sesuai diskresi Kepolisian.

Struktur Jalan Tol Solo-Yogyakarta ruas Kartasura-Sawit yang difungsionalkan untuk Lebaran 2023, Kamis (13/4/2023).KOMPAS.com/LABIB ZAMANI Struktur Jalan Tol Solo-Yogyakarta ruas Kartasura-Sawit yang difungsionalkan untuk Lebaran 2023, Kamis (13/4/2023).

Untuk jam operasional Jalur Fungsional mulai dari jam 06.00 sampai 07.00 WIB. Kendaraan yang diperbolehkan melintas adalah kendaraan roda empat golongan 1 non bus dan non truk, tidak diperuntukkan untuk kendaraan berat.

Adapun kecepatan maksimal untuk melewati jalur fungsional adalah 40 kilometer per jam. Dengan dibukanya Tol Solo-Yogya selama libur Nataru diharapkan dapat mengurangi kepadatan yang kerap terjadi di Tugu Kartasura dan jalan raya Solo-Semarang.

Baca juga: Angkutan Motor Gratis Pakai Kereta untuk Libur Nataru Masih Tersedia

Kemudian, untuk mudik Natal pada tanggal 22 Desember 2023 sampai 31 Desember 2023, pukul 06.00 sampai 17.00 WIB, sebagai berikut:

  • Dari GT Colomadu keluar GT Banyudono (Tujuan Boyolali, Kartasura)
  • Dari GT Colomadu keluar GT Karanganom (Tujuan Klaten, Yogyakarta)
  • Dari GT Banyudono keluar GT Karanganom (Tujuan Klaten, Yogyakarta)
  • Dari GT Banyudono masuk GT Colomadu (Tujuan Tol Trans Jawa)
  • Exit Tol GT Colomadu (Tujuan Boyolali, Kartasura)

Baca juga: Operasi Lilin Siap Dimulai, Waspada Puncak Arus Mudik Libur Nataru

Selanjutnya, untuk arus balik Nataru tanggal 1 Januari 2024 sampai 3 Januari 2024 yang akan dioperasikan pukul 06.00 sampai 17.00 WIB, sebagai berikut:

  • Dari GT Karanganom keluar GT Banyudono (Tujuan Boyolali, Kartasura)
  • Dari GT Karanganom masuk GT Colomadu (Tujuan Tol Trans Jawa)
  • Dari GT Banyudono masuk GT Colomadu (Tujuan Tol Trans Jawa)
  • Exit Tol GT Colomadu (Tujuan Boyolali, Kartasura)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau