Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liburan di Batam Pakai DAMRI, Tarif mulai Rp 30.000

Kompas.com - 18/09/2023, 18:31 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi yang liburan ke Batam, kini tersedia DAMRI dari Bandara Hang Nadim ke berbagai tempat wisata, seperti Fanindo, Jodoh, Bengkong, dan Sekupang.

Plt. Corporate Secretary Chrystian R. M. Pohan mengatakan layanan yang tersedia setiap hari ini dinilai sangat terjangkau untuk tiket satu kali perjalanan.

Besaran tarif dikenakan mulai dari Rp 30.000 sudah bisa menuju beberapa tujuan yang melalui sejumlah rute perjalanan. Layanan ini tersedia untuk rute dari dan menuju Bandara Hang Nadim Batam.

Baca juga: DAMRI Buka Trayek Keliling Malang, Harga Tiket mulai Rp 10.000

Saat ini taksi online sudah boleh menjemput Penumpang di depan pintu keluar Cargo Baru Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Kepri.KOMPAS.COM/HADI MAULANA Saat ini taksi online sudah boleh menjemput Penumpang di depan pintu keluar Cargo Baru Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Kepri.

“Dengan demikian, wisatawan di Batam dapat memanfaatkan rute DAMRI untuk melanjutkan perjalanan setelah turun dari transportasi udara. DAMRI senantiasa memberikan perjalanan dengan Service Excellent bagi wisatawan di Batam. Layanan ini menjadi wujud nyata DAMRI berkontribusi dalam memajukan transportasi lokal,” kata dia dalam siaran resmi yang Kompas.com terima, Senin (18/9/2023).

Berikut rute perjalanan DAMRI dari Bandara Hang Nadim:
1. Bandara – Fanindo (PP)
• Rute perjalanan via Legenda Malaka – Simpang Kepri Mall – Muka Kuning – SP – Batu Aji – Fanindo
• Jadwal keberangkatan dari Bandara Hang Nadim pukul 08.00 WIB – 18.00 WIB, sedangkan dari Fanindo pukul 06.00 WIB – 16.00 WIB
• Kedatangan bus setiap 1 jam sekali
• Tarif Rp 35.000

2. Bandara – Jodoh (PP)
• Rute perjalanan via Legenda Malaka – Sukajadi – Simpang Jam/RS AwalBross – Nagoya – Jodoh
• Jadwal keberangkatan dari Bandara Hang Nadim pukul 08.00 WIB – 17.00 WIB, sedangkan dari Jodoh pukul 09.00 WIB – 15.00 WIB
• Kedatangan bus setiap 2 jam sekali
• Tarif Rp 30.000

Baca juga: Mobil Matik Makin Canggih, tetapi Pemicu Masalah Tambah Banyak


3. Bandara – Bengkong (PP)
• Rute perjalanan via Taman Raya – Botania – Perum KDA – Pelabuhan Internasional Batam Centre – Simpang Sungai Panas – Bengkong
• Jadwal keberangkatan dari Bandara Hang Nadim pukul 08.00 WIB – 17.00 WIB, sedangkan dari Bengkong pukul 07.00 WIB – 15.00 WIB
• Kedatangan bus setiap 2 jam sekali
• Tarif Rp 30.000

4. Bandara – Sekupang (PP)
• Rute perjalanan via Sungai Harapan – Tiban – Simpang Jam – Pelabuhan Internasional Batam Centre – Perum KDA – Botania – Taman Raya – Sekupang
• Jadwal keberangkatan dari Bandara Hang Nadim pukul 08.00 WIB – 17.00 WIB, sedangkan dari Sekupang pukul 07.00 WIB – 15.00 WIB
• Kedatangan bus setiap 2 jam sekali
• Tarif Rp 30.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com