JAKARTA, KOMPAS.com - Pada GIIAS 2023, ada tiga karoseri yang membawa berbagai jenis bus. Sekalian di ICE BSD, karoseri juga melakukan serah terima unit ke pemilik bus yang dipamerkan tersebut.
Misal di Adiputro, ada PO Travelink, Pandawa 87, SAN, Sempati Star, Gunung Harta, dan sebagainya. Begitu juga untuk unit di booth Karoseri Tentrem dan Laksana, semuanya sudah ada pemiliknya.
Tapi, setelah beres pameran bus tersebut tidak langsung beroperasi mengantar penumpang. Jadi setelah hari terakhir GIIAS, bus tersebut akan kembali ke karoseri masing-masing.
Baca juga: Spesifikasi Bus Baru Laksana Tourista SR3, Tampilan Agresif
Yohan Setiawan, Supervisor Finishing Bus Karoseri Adiputro mengatakan kalau biasanya semua bus yang dipamerkan kembali lagi ke karoseri.
"Biasanya balik AP semua, untuk pengecekan lagi. Semuanya (dicek) kalau warna biasanya tergantung PO," kata Yohan kepada Kompas.com, Minggu (20/8/2023).
Mengingat semua bus di booth Adiptro dikelir biru dan livery anniversary Adiputro. Kalau PO berkenan tetap sama, maka tidak diganti catnya, paling cuma penyesuaian jumlah bangku di kabin.
Baca juga: Pegawai Pemprov DKI Dilarang Pakai Kendaraan Bermotor Setiap Rabu
Kalau dari Karoseri Tentrem, biasanya tetap kembali ke karoseri untuk dicat ulang dan disesuaikan dengan spesifikasinya. Seperti yang dikatakan Dimas Raditya, Sales dari Karoseri Tentrem.
"Pada repaint dan menyesuaikan spek. Waktunya beragam, karena pengerjaan beda-beda," kata Dimas.
Sedangkan untuk Karoseri Laksana, misal bus yang dipamerkan sudah memakai livery khas PO pembeli, maka ada yang langsung diambil. Tapi ada juga yang minta dipasang striping atau livery dahulu baru dikirim.
"Ada yang minta dikasih striping livery mereka dahulu sebelum diserahterima. Ada juga yang langsung diambil oleh pemilik," kata Werry, Export Manager Karoseri Laksana.
Jadi dari semua bus yang ada di pameran, sabar dulu ya bagi pengunjung yang penasaran ingin coba bus tersebut melaju di trayek. Mengingat kebanyakan unitnya tidak memakai livery dari PO pembelinya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.