Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keistimewaan Charger Mobil Balap Listrik Formula E Buatan ABB

Kompas.com - 03/06/2023, 16:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - ABB menjadi sponsor utama sekaligus Official Charging Partner untuk Formula E musim ini. Perusahaan yang berfokus di sektor energi dan teknologi ini yang menyediakan charger untuk mobil balap listrik.

Untuk diketahui, mobil balap Formula E musim ini menggunakan Spark Gen3. Mobil balap listrik tersebut dibekali dengan baterai berkapasitas 60 kWh.

Baca juga: Biang Es Jadi Penyelamat Semua Tim Balap Formula E

Bas Berix, Project Manager ABB, mengatakan, charger buatan ABB untuk Formula E ini memiliki dua outlet. Jika digunakan satu outlet, dayanya bisa mencapai 160 kW. Sementara jika keduanya digunakan, masing-masing menghasilkan 80 kW.

Charger mobil balap listrik Formula E buatan ABBKompas.com/Donny Charger mobil balap listrik Formula E buatan ABB

"Konektornya menggunakan tipe CCS2, sama seperti kendaraan listrik pada umumnya. Output yang dihasilkan bisa mencapai 200A dan 920V," ujar Bas, saat ditemui di Jakarta, Sabtu (3/6/2023).

Bas mengatakan, charger yang digunakan untuk mengisi baterai Gen3 ini sangat aman. Berbeda jauh dengan yang digunakan untuk mengisi Gen2.

Baca juga: Tips Nyaman Nonton Ajang Balap Formula E Jakarta 2023

"Dengan Gen2, charger yang digunakan, mekanik harus memakai perlengkapan keamanan, seperti kacamata, sarung tangan, dan lainnya. Mereka juga tidak diizinkan menyentuh mobil," kata Bas.

Charger mobil balap listrik Formula E buatan ABBKompas.com/Donny Charger mobil balap listrik Formula E buatan ABB

Bas menambahkan, pada Gen3, mekanik bisa mengerjakan sesuatu pada mobil, meskipun dalam kondisi sedang dicas. Jadi, tidak jauh berbeda dengan mobil listrik pada umumnya.

"Tiap tim memiliki paddock dengan luas yang terbatas. Untuk memaksimalkan ruang gerak mereka, kita membuat charger dengan dimensi yang cukup ringkas. Selain itu, charger ini juga bisa dipindah-pindahkan, karena bagian bawahnya kita beri roda," ujarnya.

Penampakan rangka mobil balap Formula E milik Jaguar TCS RacingKOMPAS.com/daafa Penampakan rangka mobil balap Formula E milik Jaguar TCS Racing

Bas mengatakan, charger yang digunakan tidak hanya untuk mobil balap Gen3 saja. Tapi, dengan konektor tipe CCS2, safety car dan official car lainnya juga dicas menggunakan charger tersebut.

Charger buatan ABB ini memiliki dimensi tinggi 1.520 mm, lebar 1.150 mm, dan panjang 850 mm. Bobotnya sendiri mencapai 450 kg.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com