Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Fokus Kembangkan Layanan Aftersales, Bikin Nyaman Konsumen

Kompas.com - 01/06/2023, 08:22 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

MANDALIKA, KOMPAS.com - Honda Prospect Motor akhir-akhir ini aktif membuka diler baru di berbagai lokasi. Tujuannya adalah untuk menjangkau konsumen Honda yang rumahnya jauh dari kota-kota besar di Indonesia.

Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM), Yusak Billy mengatakan, untuk pelayanan kepada konsumen, aftersales itu penting untuk dilakukan.

"Orang kalau punya mobil Honda di sana (secondary city), mau merawat kendaraannya itu harus ke kota besar, bisa 3 jam-4 jam (perjalanan) itu kasihan," kata Billy di Mandalika, Lombok, NTB, Selasa (30/5/2023).

Baca juga: Marquez Tak Ikut Campur Masalah Teknis Motor Honda

Diler pertama Honda di Kabupaten Mamuju Diler pertama Honda di Kabupaten Mamuju

Oleh karena itu, HPM membuka diler di berbagai daerah, misalnya di Mamuju, Subang, dan Pamanukan yang belum lama ini diresmikan. Harapannya, orang yang membeli Honda di daerah tersebut tidak kesulitan untuk merawat mobilnya.

"Jadi kita sekarang fokus pada pelayanan di secondary city, supaya orang yang beli mobil Honda di sana bisa lebih mudah merawat kendaraan, enggak perlu repot bikin janji nanti datang service car," kata Billy.

Penetrasi diler ini dilakukan ke banyak tempat. Billy mengatakan untuk total diler sampai saat ini ada di angka 170-180 titik. Sedangkan untuk diler utama yang memiliki layanan 3S sekitar 150-160 tempat.

Baca juga: Aksi Pengemudi Mobil Hindari Ban Serep yang Lepas di Jalan Tol


"Di mana pun konsumen itu berada, kita akan berusaha membuka jaringan pelayanan. Bisa saja itu tidak ada showroom, yang penting konsumen dalam merawat kendaraannya itu mudah," kata Billy.

Mengingat, merawat kendaraan paling mudah adalah dengan membawanya ke diler. Jadi perawatan bisa dicatat dengan baik, diservis langsung dengan maksimal dan kualitas yang dijaga perusahaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com