Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Mobil Fortuner Alami Aquaplaning, Sopir Ngebut Sambil Main HP

Kompas.com - 14/04/2023, 03:02 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aquaplaning merupakan peristiwa yang membuat kendaraan seperti melayang. Hal ini terjadi lantaran kendaraan menerjang air di permukaan jalan.

Kecepatan yang kendaraan yang tinggi membuat roda tidak menapak sempurna dengan aspal ketika melibas genangan air. Alhasil, bisa menyebabkan kecelakaan karena mobil menjadi tergelincir akibat kurang traksi.

Seperti kejadian yang diunggah oleh akun @dashcamindonesia, Kamis (13/4/2023). Tayangan tersebut memperlihatkan tayangan pengemudi Toyota Fortuner berkendara menggunakan satu tangan lantaran tangan lainnya digunakan untuk merekam video.

Baca juga: Ini Tekanan Udara Ban yang Tepat Saat Mobil Dipakai Mudik

Pengemudi itu tak hanya berkendara sambil main ponsel, tetapi juga memacu mobilnya dalam kecepatan tinggi di mana kondisi jalan sedang licin karena hujan.

Tak berselang lama, mobil mengalami aquaplaning dan hilang kendali hingga alami kecelakaan. Di akhir video juga memperlihatkan potret mobil Fortuner berwarna putih terguling dan mengalami kerusakan yang cukup parah usai kecelakaan tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Dashcam Indonesia (@dashcamindonesia)

Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), mengatakan, saat mengalami aquaplaning, ban mobil seperti tidak menapak ke permukaan jalan. Pengendalian kendaraan menjadi tidak terkontrol.

“Terpelanting dan bobot kendaraan terasa melayang. Mau banting setir tambah parah, bisa berbalik,” ucap Sony.

Kondisi tersebut terjadi dalam hitungan detik. Pengemudi tak mempunyai pilihan atau kesempatan untuk melakukan manuver menghindar.

Aquaplaning akan lebih parah bila permukaan ban terutama bagian kembangan ban telah habis. Menurut Sony, peluang untuk menyelamatkan diri dari kecelakaan maut menjadi sangat terbatas.

“Setir liar dan lari ke mana-mana. Itu permukaan ban tidak menempel di tanah. Mengurangi kecepatan atau pengereman mendadak bisa terbalik.” kata Sony.

Ilustrasi Kecelakaan Karena Bermain Ponsel Saat Berkendara(google)janlika Ilustrasi Kecelakaan Karena Bermain Ponsel Saat Berkendara(google)

Selain itu, bermain ponsel sambil berkendara juga merupakan bentuk pelanggaran lalu lintas.

Larangan soal tak boleh memainkan ponsel selama berkendara sudah tertuang dalam Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ).

Baca juga: Adu Fitur hingga Kepraktisan Honda Vario 160 Vs Yamaha Grand Filano

Dalam UU Nomor 22 Tahun 2009 Pasal 283, dijelaskan bahwa setiap orang yang mengemudikan kendaraan bermotor sambil melakukan kegiatan lain yang mengganggu konsentrasi, bisa dipidana paling lama tiga bulan dan denda paling banyak Rp 750.0000.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com