Motor ini dilengkapi dua baterai yang masing-masing berukuran 60V23Ah. Kecepatan maksimal motor listrik ini 60 kpj.
Baca juga: Memanaskan Mesin Mobil Matik Sebaiknya Posisi Tuas di P atau N?
Volta
Seperti halnya Viar, pabrik motor listrik Volta berada di Semarang, Jawa Tengah. Berbeda dari yang lain, Volta memiliki teknologi Battery Replacement System atau sistem ganti baterai yang tersebar di beberapa lokasi.
Kabarnya, stasiun penggantian baterai akan dipasang di 150 titik. Tepatnya 100 unit di Jabodetabek dan 50 unit yang tersebar di Bandung, Semarang,Yogyakarta, Surabaya, dan Bali serta akan tersedia di SiCepat HUB dan SiCepat Point.
Alva
Melalui produk Alva One, merek lokal ini diprediksi bakal meramaikan pasar motor listrik Tanah Air. Pasalnya, Alva sudah diproduksi secara lokal di Cikarang, Jawa Barat.
Kapasitas produksi Alva pun diklaim bisa mencapai 100.000 unit per tahun, atau sekitar 8.000 unit per bulan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.