Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penampakan City Facelift Sedang Dites, Respon Honda Lawan Toyota Vios?

Kompas.com - 29/10/2022, 16:22 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Stanly Ravel

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Honda City yang sudah diluncurkan di Thailand sejak 2019 tampaknya akan keluar model barunya. Ubahan yang dilakukan cukup minim atau bisa disebut facelift.

Dikutip dari Headlightmag, tertangkap kamera Honda City dengan kamuflase yang sedang berjalan di Thailand. Terlihat pada bagian bumper, side skirt, dan belakang di tutup dengan stiker hitam.

Untuk bumper depan, tampaknya akan ada sedikit ubahan di sisi kiri dan kanan. Selain itu, bagian gril juga tidak dicat dan masih hitam polos, tidak terlihat akan seperti apa bentuk yang baru.

Baca juga: Adu Performa Toyota Yaris, Honda City Hatchback RS, dan Suzuki Baleno

Honda City SedanKOMPAS.com/Ruly Honda City Sedan

Kemudian, di bagian bawah pintu tampak dipasang side skirt yang lagi-lagi ditutup dengan stiker hitam. Sedangkan belakang, ada bumper dengan desain baru lengkap bersama spoiler yang terpasang di atas bagasi.

City terbaru dikabarkan sebagai senjata Honda di Thailand untuk melawan Toyota Yaris Ativ atau Vios yang berubah total.

Selain itu, City tetap akan ditawarkan dalam dua pilihan mesin, yakni 1.000 cc turbo dan 1.500 cc hybrid.

Baca juga: Hitung Biaya Kepemilikan 5 LMPV Terlaris, Siapa yang Paling Murah?


Untuk mesin 1.000 cc turbo, memiliki tenaga 122 tk pada 5.500 rpm dan torsi 173 Nm di 2.000 rpm sampai 4.500 rpm. Tenaga dan torsi dialirkan ke roda depan dengan transmisi CVT.

Sedangkan mesin 1.500 cc hybrid, punya tenaga 98 TK di 5.600 rpm sampai 6.400 rpm dan torsi 127 Nm. Tenaga dan torsi dibantu dengan motor listrik berdaya 109 tk dan 253 Nm, total tenaga dialirkan ke roda depan dengan transmisie-CVT.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau