Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Innova Hybrid Akan Ada Versi Logo Suzuki

Kompas.com - 21/10/2022, 13:41 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sampai sekarang, partnerhip antara Toyota dan Maruti Suzuki di India memang masih berlangsung. Beberapa produk dari Suzuki ada yang diganti logonya menjadi Toyota serta hasil kerja sama keduanya.

Misal Suzuki Baleno menjadi Toyota Glanza, lalu ada Suzuki Vitara Brezza dengan Toyota Urban Cruiser, dan Toyota Hyryder dan Grand Vitara. Untuk produk tersebut, memang memakai basis Global-C dari Suzuki.

Dikutip dari Rushlane, Suzuki akan punya versi sendiri dari Toyota Innova Hycross yang memakai basis TNGA-C dari Toyota. Jadi memakai basis yang sama namun dengan tampilan yang berbeda.

Baca juga: Opsi Ubahan Bodykit Toyota Innova Reborn

Toyota Innova Hycross yang diyakini sebagai Innova hybrid dikabarkan siap meluncurDok. Andra Febrian Design Toyota Innova Hycross yang diyakini sebagai Innova hybrid dikabarkan siap meluncur

MPV dari Suzuki bakal punya perbedaan yang besar di bagian muka dan belakang. Jadi keduanya bisa disandingkan ketika diluncurkan nanti, tapi kabarnya untuk Suzuki punya level varian yang berbeda dibanding Innova.

Walaupun level variannya berbeda, fitur yang disematkan dikabarkan sama. Misal seperti lantai yang rata, ambience light, captain seat, power tailgate, panoramic sunroof, dan dasbor soft touch.

Baca juga: Motor Listrik Honda U-GO Sudah Masuk Indonesia, Berapa Harganya?


Selain ada juga fitur keamanan seperti kamera 360 derajat, electronic parking brake dan dilengkapi dengan driver's assistance. Untuk peluncurannya, tentu beberapa bulan setelah Innova Hycross diperkenalkan pertama kali di Indonesia pada November 2022.

Untuk mesin, dikabarkan akan punya dua pilihan, 2.0 liter empat silinder atau 1.8 liter dengan sistem hybrid. Nantinya Innova akan menggunakan penggerak roda depan, bukan roda belakang lagi seperti model sebelumnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau