JAKARTA, KOMPAS.com – Penjualan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) alami kenaikan secara wholesales periode Agustus 2022.
Berdasarkan data yang diolah dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Mitsubishi mencatatkan penjualan 9.700 unit. Torehan tersebut naik 21 persen jika dibandingkan Juli 2022 yang hanya mampu menjual 8.023 unit.
Baca juga: [VIDEO] Ini Kelebihan Toyota Rush yang Tidak Dimiliki Kompetitor
Jika melihat ke periode sebelumnya, pada Mei 2022 Mitsubishi alami kemerosotan penjualan yang signifikan, bahkan bergerak fluktuatif hingga Juni 2022. Namun, Juli hingga Agustus 2022 Mitsubishi seolah memulihkan rapor merahnya dengan peningkatan penjualan.
Adapun model terlaris Mitsubishi didominasi oleh Xpander yang menyumbang 5.212 unit atau 53,7 persen terhadap total penjualan Mitsubishi pada Agustus 2022.
Torehan tersebut berdasarkan akumulasi dari Xpander Ultimate, Xpander GLS, Xpander Exceed dan Xpander Sport. Hasil penjualan Xpander alami juga kenaikan yang signifikan dari Juli 2022, yakni 2.825 unit.
Baca juga: Tantangan Pemerintah Dalam Percepatan Kendaraan Listrik di Indonesia
Kemudian di posisi ketiga ditempati oleh Pajero Sport yang menyumbang penjualan 1.463 unit atau 15 persen untuk Mitsubishi.
Berikut daftar 5 mobil Mitsubishi terlaris di Indonesia Agustus 2022 (wholesales):
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.