Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mudah Merawat Cat Mobil dan Perbaikan Bodi

Kompas.com - 07/07/2022, 11:44 WIB
Aprida Mega Nanda,
Aditya Maulana

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki mobil yang mulus menjadi dambaan banyak orang. Maka dari itu, merawat kendaraan penting agar tampilan dan performa tetap terjaga.

Salah satunya melakukan pengecatan pada bodi kendaraan. Selain itu, jika kendaraan terjadi benturan, bisa juga dilakukan perbaikan untuk mengembalikan seperti kondisi semula.

Ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menjaga kilau cat mobil Anda.

Langkah paling mudah yaitu perhatikan saat parkir kendaraan. Hindari untuk parkir kendaraan dibawah terik matahari langsung. Hal ini karena sinar matahari langsung dapat memudarkan lapisan cat pada bodi.

Selanjutnya perhatikan ketika Anda ingin mencuci kendaraan. Sebaiknya hindari menggunakan lap karet karena berpotensi menimbulkan baret halus pada permukaan cat mobil Anda. Solusinya setelah bilas bodi mobil dengan air, lakukan pengeringan menggunakan kain microfiber.

Baca juga: Konsekuensi Skutik yang Abaikan Pergantian Oli Gardan

Masalah lain yang kerap terjadi pada bodi mobil adalah timbulnya jamur. Setelah terkena air hujan, jika dibiarkan biasanya timbul noda atau bercak putih. Karena air hujan mengandung asam, maka jika didiamkan akan menimbulkan jamur atau kerak ketika kering.

Sebisa mungkin jika mobil terkena air hujan, segera bilas dengan air bersih dan keringkan.

Terkait kebutuhan pemilik mobil akan pengecatan dan perbaikan bodi kendaraan, Scuto Indonesia meresmikan outlet Scuto Paint Jatijajar tepatnya di Jalan Pintu Air, Jatijajar, Kecamatan Tapos, Kota Depok, Jawa Barat, pada Kamis (07/07/2022).

Scuto Paint JatijajarDoc Scuto Scuto Paint Jatijajar

Outlet ini sekaligus menjadi outlet Scuto Paint yang ke-3 setelah Scuto Paint Cinangka dan Scuto Paint BSD.

Menempati area lahan seluas 3.000 meter persegi, Scuto Paint Jatijajar siap memberikan layanan terbaik untuk pengecatan mobil dan motor serta perbaikan bodi kendaraan.

Scuto Paint merupakan perusahaan jasa Painting dan perbaikan Body Mobil yang mengerjakan pengecatan per panel bodi hingga siram cat seluruh body luar dalam.

Scuto Paint dan Body Repair didukung oleh teknisi yang andal sehingga menghasilkan pelayanan kualitas khas Scuto yang sudah dipercaya oleh berbagai konsumen di Indonesia.

“Scuto Group kini tak hanya menyajikan Laminating Nano Ceramic+, Glass Coating dan salon untuk mobil saja. Namun, untuk meningkatkan kepuasan pelanggan, Scuto menghadirkan jasa cat profesional standar pabrikan (OEM) yang dikemas dengan harga yang lebih terjangkau,” ucap Hendry Lo, Chief Financial Officer (CFO) Scuto Group saat peresmian Scuto Paint Jatijajar.

Scuto Paint JatijajarDoc Scuto Scuto Paint Jatijajar

Ignatius Ryan, Chief Executive Officer (CEO) Scuto Paint menambahkan, salah satu alasan untuk menambah jaringan outlet di kota Depok, lantaran wilayah tersebut merupakan salah satu kawasan yang memiliki populasi kendaraan yang baik.

“Sehingga Scuto Paint Jatijajar dapat memberikan layanan berkualitas dan terbaik bagi pengguna kendaraan jenis mobil dan motor,” kata dia.

Baca juga: Pengendara yang Lupa Bawa SIM Bisa Kena Denda Rp 250.000

Scuto Paint Jatijajar menyuguhkan layanan Fast Repair Service. Ini merupakan layanan perbaikan penyok pada kendaraan yang dikerjakan hanya dalam waktu 30 menit dan didukung dengan teknisi yang profesional dibidangnya.

Bicara soal fasilitas, Scuto Paint Jatijajar juga terbilang lengkap, mulai dari area ruang oven pengecatan mobil, area finishing, serta ruang tunggu yang nyaman untuk konsumen.

Adapun menyoal harga, Scuto Paint menawarkan banderol yang cukup bersahabat.

“Untuk layanan cat per panel mulai dari Rp 975 ribu. Sedangkan untuk cat all body mulai dari Rp 10,5 juta serta layanan Paintless Dent Removal (PDR) dapat dilakukan hanya mulai dari Rp 100 ribu saja,” ucap David Hans Wijaya, Pemilik Scuto Paint Jatijajar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com