Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Buntut Kasus Penipuan Diler Resmi Honda MT Haryono | Jumlah Pemudik Naik Jadi 85,5 Juta, Kendaraan Pribadi Mendominasi

Kompas.com - 10/04/2022, 07:01 WIB
Serafina Ophelia,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kasus penipuan yang terjadi di diler resmi Honda MT Haryono, Jakarta Selatan, akhirnya menemukan titik terang.

Seperti diketahui, sebelumnya wanita yang bernama Yunita Sari mengaku ditipu oleh salah satu oknum sales di diler MT Haryono bernama Ruhan, saat hendak membeli satu unit mobil, Honda Brio, Minggu (6/2/2022).

Pelaku mengenakan atribut lengkap pramuniaga Honda seperti seragam, id card dan kartu nama.

Namun ternyata, oksum sales yang diketahui merupakan pegawai training tersebut adalah penipu. Bahkan surat pemesanan kendaraan (SPK) dan bukti kuitansi yang diterima oleh Yunita adalah palsu.

Selain itu, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik Lebaran tahun ini mencapai 85,5 juta orang.

Jumlah tersebut bertambah dari dua hasil survei sebelumnya yang masing-masing sebanyak 79,4 pemudik dan 55 juta orang saat awal pengukuran.

Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati mengatakan, jumlah 85,5 juta orang pemudik didapat dari hasil survei terakhir yang dilakukan usai Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberi lampu hijau mudik Lebaran.

Selengkapnya, berikut ini 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Sabtu, 9 April 2022.

1. Buntut Kasus Penipuan Diler Resmi Honda MT Haryono

oknum sales melakukan penipuan di diler Honda MT Haryonoinstagram.com/_yunita_sari_ oknum sales melakukan penipuan di diler Honda MT Haryono

Yunita juga sempat melakukan transaksi di dalam diler tersebut, dan mentransfer uang sebesar Rp 10 juta sebagai booking fee ke rekening pribadi. Kemudian pada hari berikutnya ia kembali mentransfer uang sebesar Rp 37 juta agar mobil bisa dikirim pada hari Kamis.

Jadi total uang yang di transfer oleh Yunita kepada oknum penipu tersebut adalah sebesar Rp 47 juta.

Sebulan berlalu, Yunita dan pihak Honda sepakat untuk menempuh jalur damai. Pihak Honda MT Haryono pun setuju untuk membayar ganti rugi uang booking fee sebesar Rp 47 juta yang ditransfer Yunita sebagai booking fee ke rekening pribadi milik oknum tersebut.

Baca juga: Buntut Kasus Penipuan Diler Resmi Honda MT Haryono

2. Jumlah Pemudik Naik Jadi 85,5 Juta, Kendaraan Pribadi Mendominasi

Kepadatan lalu lintas di Tol CikampekKOMPAS.com Kepadatan lalu lintas di Tol Cikampek

"Bisa dimaklumi karena dua tahun ini mudik tidak diperbolehkan. Tentu banyak masyarakat yang sudah rindu kampung halaman, ini yang kemudian animo perjalanan mudik akan sangat meningkat," kata Adita, dalam virtual Media Breafing, Jumat (8/4/2022).

Lebih lanjut Adita mengatakan, dari hasil surveri terakhir dengan jumlah 85,5 juta pemudik tersebut, 14,3 juta berasal dari wilayah Jabodetabek.

Sementara untuk pilihan moda transportasi perjalanan mudik Lebaran 2022, berdasarkan hasil survei akan didominasi angkutan darat.

Baca juga: Jumlah Pemudik Naik Jadi 85,5 Juta, Kendaraan Pribadi Mendominasi

3. Viral, Video Toyota Avanza Kelebihan Muatan

Video Avanza kelebihan muatanTiktok.com/bonisalombre Video Avanza kelebihan muatan

Membawa barang bawaan atau jumlah penumpang yang melebihi kapasitas maksimal daya angkut mobil, tak hanya bisa merusak komponen kendaraan tetapi juga membahayakan bagi pengemudi dan penumpang.

Seperti contoh video yang diunggah oleh akun Tiktok bernama @bonisalombre. Dalam rekaman tersebut terlihat mobil Toyota Avanza yang kelebihan muatan hingga pintu bagasi tidak bisa ditutup.

Bahkan pada cuplikan tersebut terlihat sebuah roda sepeda motor yang turut diangkut oleh LMPV murah itu.

Baca juga: Viral, Video Toyota Avanza Kelebihan Muatan

4. Suka Duka Jadi SPG di Pameran IIMS Hybrid 2022

Cici Miranda, SPG Von Dutch  di IIMS Hybrid 2022Janlika putri Cici Miranda, SPG Von Dutch di IIMS Hybrid 2022

Tidak terasa gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022 telah menginjak di hari penutupan, Sabtu (9/4/2022).

Digelar selama 11 hari di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat, pameran otomotif ini memiliki banyak cerita bagi masing-masing pihak yang terlibat di dalam acara.

Sebagai salah satu pameran yang paling ditunggu oleh penggiat otomotif, IIMS Hybrid tahun ini diselenggarakan bersamaan dengan umat muslim yang menjalankan ibadah puasa.

Baca juga: Suka Duka Jadi SPG di Pameran IIMS Hybrid 2022

5. Simulasi Kredit Suzuki Ignis di IIMS 2022, DP Mulai Rp 31 Jutaan

Test Drive Suzuki IgnisKOMPAS.com/DIO DANANJAYA Test Drive Suzuki Ignis

Berbagai merek mobil tawarkan promo dan program yang menarik di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022.

Sebelum berakhir Minggu (10/4/2022), konsumen yang melakukan transaksi masih bisa menikmati potongan harga dan bonus menarik dari berbagai merek mobil.

Salah satunya, dari segmen city car, Suzuki Ignis GX yang dibanderol Rp 207,2 juta - Rp 217,5 juta. Terdiri dari dua varian, yaitu GX Matik untuk tipe tertingginya dan GX manual.

Baca juga: Simulasi Kredit Suzuki Ignis di IIMS 2022, DP Mulai Rp 31 Jutaan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com