Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/03/2022, 09:42 WIB

SEPANG, KOMPAS.com – Dorna Sports memastikan Sirkuit Internasional Sepang tetap maauk dalam kalender balap FIM MotoGP setidaknya sampai 2024. Sejumlah pihak pun tengah berdiskusi untuk memperpanjang perjanjian hingga 2026.

Disitat dari laman MotoGP, secara resmi ajang MotoGP di Sepang diberi nama Petronas Grand Prix Malaysia mulai musim 2022.

Malaysia adalah pasar vital untuk MotoGP dan merupakan kesenangan untuk balapan di Sepang dan saksikan semangat luar biasa dari para penggemar yang memenuhi tribun,” ujar Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sport, pada Rabu (23/3/2022).

Baca juga: Ingat, Minggu Depan Tilang Elektronik di Jalan Tol Mulai Aktif

Enea Bastianini saat sesi tes pra-musim MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang, MalaysiaDok. Gresini Racing Enea Bastianini saat sesi tes pra-musim MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang, Malaysia

Seperti diketahui, Sirkuit Sepang di Malaysia sudah masuk kalender balap MotoGP sejak 1999. Atau berselisih tiga tahun dari MotoGP Indonesia yang pertama kali digelar pada 1996.

Sirkuit ini terkenal dengan dua lintasan lurus yang panjang, serta kombinasi sudut yang kontras, dan kompleks tribun utama yang menakjubkan.

Azhan Shafriman Hanif, CEO Sirkuit Internasional Sepang, mengatakan, pihaknya dengan senang hati telah menyelesaikan negosiasi kontrak pertama dengan Dorna Sports.

Baca juga: All New Honda HR-V Resmi Meluncur, Harga Mulai Rp 350 Jutaan

Pebalap MotoGP dari tim Repsol Honda, Marc Marquez, berjalan ke dalam garasi pada sesi latihan keempat Grand Prix Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, Sabtu (12/10/2013).AFP PHOTO/MOHD RASFAN Pebalap MotoGP dari tim Repsol Honda, Marc Marquez, berjalan ke dalam garasi pada sesi latihan keempat Grand Prix Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, Sabtu (12/10/2013).

“Sebagai Chief Executive Officer Sirkuit Internasional Sepang dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada mereka yang telah memungkinkan ini,” ucap Azhan, pada kesempatan yang sama.

Ia juga berharap dapat menyambut para penggemar MotoGP untuk kembali ke Sirkuit Sepang, setelah istirahat dua tahun karena pandemi.

"Sejalan dengan tema #WelcomeHome kami, tahun ini adalah tentang kebangkitan internasional motorsport dengan penawaran yang lebih unik kepada para penggemar,” kata dia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com