JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah lama ditunggu, akhirnya PT Honda Prospect Motor (HPM) resmi meluncurkan All New HR-V di Indonesia secara virtual, pada Rabu (23/3/2022).
Generasi kedua SUV Honda ini tampil sangat berbeda dengan mengusung konsep “Exceptionally Impressive” yang dikembangkan sebagai SUV unik dan memukau untuk mendukung gaya hidup konsumennya melalui desain dan teknologi yang canggih.
Sesuai namanya, ubahan pada All New HR-V dilakukan secara total, baik eksterior, interior, hingga fitur yang disematkan. Bahkan fitur Honda Sensin juga sudah disematkan pada semua varian.
Baca juga: Spesifikasi All New Honda HR-V, Ada Varian 1.5L Turbo Pengganti 1.8L
“Honda HR-V hadir dengan tipe RS yang dilengkapi turbo untuk pertama kalinya. Untuk tipe SE, E dan S dengan memiliki desain yang lebih elegan,” ucap Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor, dalam seremoni peluncuran, Rabu (23/3/2022).
Ada empat varian All New Honda HR-V yang bisa dipilih oleh konsumen, yakni All New Honda HR-V 1.5L S, All New Honda HR-V 1.5L E CVT, All New Honda HR-V 1.5L SE CVT, dan All New Honda HR-V 1.5L Turbo RS.
Berikut perbedaan eksterior, interior dan fitur pada varian All New Honda HR-V:
All New Honda HR-V 1.5L S CVT
Pada bagian eksterior, tipe ini dilengkapi dengan Full LED Headlights with LED Daytime Running Light, Full-width Rear Lights with 3D Effect, Body Color Door Mirror + Handle, Shark Fin Antenna dan 17 inci Alloy Wheels.
Sementara pada bagian interior, tipe ini dilengkapi dengan 4.2 inci Interactive TFT Meter Cluster, Air Diffusion Outlet, Auto A/C, Driver Auto Power Window, Driver Seat Height Adjuster, Hands-Free Telephone & Audio Steering Switches, LED Map Light, Fabric Seat, Dual Rear USB Charger, 4 Speaker dan 7 inci Capacitive Touchscreen Display Audio, AM/FM Radio, Bluetooth, Hands-Free Telephone, Voice Command Switch, USB Player, Smartphone Connection (dengan tambahan kabel untuk mirroring).
All New Honda HR-V 1.5L E CVT
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.