Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek Harga Spare Part dan Biaya Servis KTM Duke 200

Kompas.com - 27/02/2022, 10:41 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – KTM Indonesia telah resmi meluncurkan Duke 200 model baru. Motor Street Fighter ini dibanderol Rp 52 juta (OTR Jakarta).

Selain tampilan, perubahan juga ada di mesin dan juga bobot. Melihat desainnya, Duke 200 mirip seperti Duke 250 dan Duke 390, yang bentuknya terinspirasi dari Super Duke 1290 R.

Tampilannya terlihat serba tajam dan kesannya lebih agresif. Namun karakter berotot dari bentuk sasis trellis dan kaki-kaki yang besar tak ditinggalkan.

Baca juga: Tarif Tol Dalam Kota Resmi Naik Hari Ini

KTM Duke 200KOMPAS.com/DIO DANANJAYA KTM Duke 200

Kemudian, motor ini juga mengusung subframe modelnya bisa dilepas dari rangka utama. Pemasangan dengan cara dibaut, atau istilahnya split steel trellis frame.

Dengan desain dan teknologi yang terbilang canggih untuk motor sekelasnya, banyak yang penasaran berapa biaya perawatan Duke 200.

Terlebih untuk motor-motor Eropa, umumnya punya harga spare part dan biaya servis yang terbilang di atas rata-rata motor sekelasnya.

Baca juga: Izin Bengkel Karoseri Bisa Dicabut Jika Masih Nekat Rakit Truk ODOL

KTM Duke 200KOMPAS.com/ADITYO WISNU KTM Duke 200

“Untuk jasa servis beda-beda tiap dilernya, kisarannya Rp 200.000 sampai Rp 350.000,” ujar Mira Fiori, Deputy Manager PT Penta Jaya Laju Motor (KTM Indonesia), kepada Kompas.com belum lama ini.

Sementara itu, berdasarkan data yang kami dapatkan dari KTM Indonesia, untuk harga spare part yang tergolong fast moving, berada di kisaran Rp 37.000 hingga Rp 796.000.

Baca juga: Cerita Lahir Ide Jetbus Transit Buatan Karoseri Adiputro

KTM Duke 200KOMPAS.com/DIO DANANJAYA KTM Duke 200

Berikut ini harga spare part KTM Duke 200:

Oli Motul 10w-50 1,5 liter Rp 350.000
Filter oli Rp 37.000
Filter udara Rp 148.000
Busi Rp 82.000
Rantai Rp 796.000
Sprocket gear Rp 327.000
Kampas rem depan Rp 166.000
Kampas rem belakang Rp 108.000
Bohlam lampu depan Rp 97.000

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com