JAKARTA, KOMPAS.com - Benelli Indonesia tetap tancap gas di akhir tahun dengan ikut meramaikan pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.
Tak cuma ikut pameran, Steven Kentjana Putra Presiden Direktur Benelli Motor Indonesia (BMI), mengatakan, Benelli akan melansir dua motor baru di GIIAS 2021.
Baca juga: Servis AC Mobil, Jangan Tunggu Sampai Tidak Dingin
"Di GIIAS kita akan launching dua motor baru," ungkap Steven kepada Kompas.com, Kamis (21/10/2021).
Dua motor baru itu akan datang dari merek Keeway, yaitu merek yang baru bergabung di bawah payung BMI pada Oktober 2020 saat meluncurkan Keeway V250 Fi atau Geronimo.
Model pertama ialah motor sport alias "motor laki" yaitu Keeway SCR 250V dan skuter matik yaitu Keeway Shiny150.
Baca juga: Harga Tiket Resmi Nonton WorldSBK Mandalika, Paling Murah Rp 795.000
Keeway SCR 250 V-Twin berjenis scrambler dan bisa dipakai untuk kegiatan dua alam. Berbeda dengan V250Fi Geronimo yang pakai sabuk maka SCR 250V bermesin V-Twin pakai rantai.
Adapun Shiny150 akan menjadi pilihan baru skutik retro klasik kelas 150cc. Meski mesinnya lebih besar harganya disinyalir tetap bersaing dan tidak kalah dengan Benelli Panaera 125.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.