Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sirkuit Multi-Fungsi di Surabaya Segera Diluncurkan

Kompas.com - 18/10/2021, 10:02 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk mengakomodasi kebutuhan para pencinta balap, maka diperlukan sirkuit. Di Surabaya, Jawa Timur akan segera diluncurkan sirkuit multi-fungsi yang layak.

Sirkuit Blackstone Otomotif Superblock (BOS) Surabaya kabarnya akan segera diluncurkan. Sirkuit ini dilengkapi beragam sarana pendukung, seperti pusat kuliner, otomotif bazaar area, VIP rooftop bar, juga budget hotel.

Baca juga: IMI Dorong Indonesia Punya Berbagai Sirkuit Kelas Dunia

Blackstone Otomotif Superblock ini didirikan di Kawasan Black Stone Surabaya dan akan diresmikan pemakaiannya oleh Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo pada Desember 2021.

Sirkuit Blackstone Otomotif Superblock (BOS) di Surabaya akan segera diluncurkanDok. IMI Sirkuit Blackstone Otomotif Superblock (BOS) di Surabaya akan segera diluncurkan

Pria yang akrab disapa Bamsoet ini mengapresiasi percepatan pembangunan Blackstone Otomotif Superblok Drag Racing Permanent Circuit di kota Surabaya. Pengerjaannya terus dikebut agar bisa diresmikan pemakaiannya Desember 2021 mendatang.

Sebagai informasi, sirkuit permanen untuk drag racing ini dibangun tidak jauh dari Bandara Internasional Juanda. Jaraknya hanya 10 sampai 15 menit saja, dengan luas lahan 6 hektar.

Baca juga: Bamsoet Ingin Sirkuit Sentul Bisa Gelar MotoGP dan Formula 1

"Sirkuit yang terletak di kawasan super block Blackstone Properti ini akan menjadi salah satu tempat kegiatan otomotif terbaik dan terlengkap di wilayah Jawa Timur," ujar Bamsoet, dalam keterangan resminya.

Sirkuit BOS ini merupakan mimpi besar IMI Pusat untuk membuat sirkuit atau track drag racing khusus motor dan mobil dengan lintasan sepanjang 201 dan 402 meter bertaraf Internasional. Maka itu, sirkuit ini didesain memiliki panjang lintasan kurang lebih 1 km dan lebar lintasan 12 meter.

Sirkuit Blackstone Otomotif Superblock (BOS) di Surabaya akan segera diluncurkanDok. IMI Sirkuit Blackstone Otomotif Superblock (BOS) di Surabaya akan segera diluncurkan

Diharapkan keberadaan sirkuit juga akan mendorong pengembangan automotive sport tourism di wilayah Jawa Timur. Sehingga, diharapkan juga semakin banyak turis berkunjung dan membelanjakan uangnya untuk menggerakkan sektor ekonomi rakyat.

"Untuk itu, sirkuit ini didesain multi-fungsi dan serba guna, lengkap dengan sarana pendukung seperti pusat kuliner, otomotif bazaar area, VIP rooftop bar, budget hotel, dan lain-lain. Termasuk bisa digunakan untuk launching event dan product otomotif, test produk otomotif seperti ban, engine performance parts, knalpot, riding gear dan lain-lain," kata Bamsoet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau