JAKARTA, KOMPAS.com - PT Piaggio Indonesia akhirnya menambah lini motor sport Aprilia dengan kehadiran RS 660. Motor sport kelas menengah yang dibanderol Rp 650 juta (OTR Jakarta) ini punya spesifikasi yang menarik.
Sebelumnya, Piaggio Indonesia sempat memasarkan RSV4 RF Superpole dan RSV4 RR Race Pack. Namun, setelah laris, fokusnya hanya di naked bike Shiver 900.
"Waktu itu, kita bawa RSV4 RF Superpole dan RSV4 RR Race Pack. Tadinya ada (RSV4), tapi stoknya sudah habis. Jadi, kita fokus di Shiver 900 dulu," ujar Robby Gozal, PR and Communications Manager PT Piaggio Indonesia, kepada Kompas.com, beberapa waktu lalu.
Baca juga: Piaggio Indonesia Resmi Luncurkan Empat Motor Aprilia dan Moto Guzzi
RS 660 menjadi jawaban dari konsumen yang menginginkan motor berperforma layaknya motor balap, tapi tetap mudah dikendarai.
RS 660 diposisikan sebagai motor dengan performa balap sepenuhnya serta respon yang gesit dan agresif untuk berkendara dengan cepat, dilengkapi dengan keunggulan teknologi terkini, sehingga mampu mematahkan berbagai konsep terhadap motor sports yang terkesan berat.
RS 660 akan menjadi penantang Kawasaki Ninja ZX-6R, Honda CBR600RR, dan Yamaha YZF-R6. Desainnya sendiri masih senada dengan RSV4 1100. Motor ini juga sudah dibekali LED untuk sistem pencahayaan, lampu senja, dan fairing ganda yang aerodinamis.
Motor sport ini dibekali mesin dengan konfigurasi parallel twin 4-tak yang mampu menghasilkan tenaga hingga 100 tk pada 10.500 rpm dan torsi 67 Nm pada 8.500 rpm. Bobotnya tak lebih dari 183 kg.
Baca juga: Aleix Espargaro Tak Takut Aprilia Kehilangan Konsesi
RS 660 dibekali suspensi depan upside down berdiameter 41 mm dari Kayaba. Sementara untuk suspensi belakang, mengandalkan monosok yang menempel pada asymmetric aluminium swing arm.
Untuk fiturnya, sudah tentu Aprilia juga menyematkan kontrol traksi, ABS, quickshifter, engine braking system, wheelie control, dan cruise control.
Tak ketinggalan, ada juga 5 mode berkendara, tiga untuk jalan raya dan dua untuk di sirkuit.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.