Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syarat dan Cara Bayar Pajak Kendaraan Satu Tahunan

Kompas.com - 14/06/2021, 14:12 WIB
Arif Nugrahadi,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setiap pemilik kendaraan bermotor diwajibkan untuk melakukan pembaruan admisnistrasi atau membayar pajak setiap satu tahun sekali. Pajak satu tahunan dilakukan sesuai dengan masa berlaku Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).

Pada Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) biasanya sudah dituliskan masa berlakunya. Masa berlaku tersebut akan diperbarui ketika pembayaran pajak satu tahunan. Sebaiknya lakukan pembayaran pajak sebelum masa berlaku STNK habis. Jika terlambat, akan  dikenakan denda sesuai waktu keterlambatan.

Baca juga: Simak Harga Terbaru Kijang Innova di Surabaya

Sekarang untuk pembayaran pajak satu tahunan, pemilik kendaraan tidak perlu datang ke kantor samsat. Pemilik kendaraan dapat melakukan pajak satu tahunan di gerai pajak yang disediakan di setiap daerah atau melakukannya melalui sistem online.

Seorang warga memperlihatkan bukti pelunasan pajak kendaraan bermotor yang dibayar secara daring atau online dari rumah di Panarukan, Situbondo, Jawa Timur, Kamis (26/3/2020). Pembayaran secara online itu karena diliburkannya pembayaran secara langsung melalui Samsat untuk mencegah penularan Covid-19.ANTARA FOTO/SENO Seorang warga memperlihatkan bukti pelunasan pajak kendaraan bermotor yang dibayar secara daring atau online dari rumah di Panarukan, Situbondo, Jawa Timur, Kamis (26/3/2020). Pembayaran secara online itu karena diliburkannya pembayaran secara langsung melalui Samsat untuk mencegah penularan Covid-19.

Untuk persyaratan pajak tahunan, pemilik kendaraan memerlukan syarat atau dokumen yang harus di bawa. Dilansir dari NTMC Polri pada, Senin (14/6/2021), berikut adalah syarat perpanjangan STNK atau pajak satu tahunan:

  1. STNK Asli dan Foto Copy.
  2. BPKB Asli dan Foto Copy (BPKB Asli diperlihatkan ke Petugas).
  3. KTP Asli dan Foto Copy KTP Pemilik sesuai data identitas kendaraan (untuk kendaraan atas nama perorangan) Foto Copy Domisisi Perusahaan, NPWP Perusahaan, SIUP Perusahaan dan TDP Perusahaan (untuk kendaraan atas nama perusahaan).
  4. Surat kuasa, apabila memberi kuasa kepada pihak lain untuk melakukan pengurusan. Untuk kendaraan atas nama perusahaan, Surat Kuasa diatas Kop Surat Perusahaan, ttd pemberi kuasa dan stempel perusahaan diatas materai (*melampirkan Foto Copy KTP Pemberi Kuasa).

Baca juga: Daihatsu Rocky dan Toyota Raize 1.2L Bakal Dapat Diskon PPnBm 100 Persen

Syarat untuk pajak tahunan di setiap daerah berbeda-beda tentang pembawaan BPKB asli. Ada daerah yang cukup hanya syarat STNK dan KTP saja, ada juga yang harus menyertakan BPKB asli.

Warga membayar pajak kendaraan bermotorari purnomo Warga membayar pajak kendaraan bermotor

Sebaiknya agar lebih aman dan tidak bolak-balik lagi, persiapkan juga BPKB asli untuk jaga-jaga apabila dibutuhkan sebagai persyaratan pembayaran pajak.

Baca juga: Resmi, Ini Alasan Pemerintah Perpanjang Insentif PPnBM 0 Persen Hingga Agustus 2021

Untuk langkah dan prosedur pembayaran pajak kendaraan satu tahunan, berikut adalah prosedur yang harus dilalui:

  1. Mengisi Formulir Perpanjangan STNK (Formulir tersedia di Loket)
  2. Memasukkan Formulir beserta persyaratan STNK Tahunan ke Loket Pendaftaran. Setelah memasukkan berkas silahkan menunggu panggilan, apabila tidak ada masalah di berkas petugas akan memanggil untuk menyerahkan lembar besaran pajak yang harus dibayar.
  3. Membayar Pajak Kendaraan di Loket Pembayaran. Setelah melakukan pembayaran silahkan menunggu panggilan kembali untuk penerbitan STNK (Pengesahan) dan SKPD baru di Loket pengeluaran STNK (Pegesahan) dan SKPD Baru.
  4. Menerima STNK (Pengesahan) dan SKPD Baru.

Setelah menerima STNK dan SKPD baru, wajib pajak sebaiknya melakukan pengecekan terhadap STNK untuk memastikan pajak sudah dibayarkan dan dilakukan pembaruan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau